Motor listrik GESITS telah melakukan ekspor pertama kalinya ke Senegal sebanyak satu kontainer. Kabarnya bukan hanya Senegal, tetapi beberapa negara lainnya juga turut berminat akan motor listrik buatan anak bangsa tersebut. Hal ini diungkapkan langsung oleh M Samyarto selaku Direktur Utama Wika Industri Manufaktur (WIMA).
"Ada Mesir, Aljazair, Australia sebenarnya kita juga ada komunikasi. Cuma ya terus terang kita sebenarnya awal tahun ini kita di lokal tetapi kalau ada ekspor yang serius dan lain sebagainya kita juga akan coba lakukan," ujar Samyarto seperti dikutip dari Antaranews.
Baca Juga: Kawasaki Pamerkan Jeroan Motor Hybrid Ninja 250
Ekspor yang dilakukan PT WIMA ke senegal dilakukan dalam bentuk Completely Knock Down (CKD) atau perakitan di dalam negeri. Hal ini karena Senegal memiliki aturan tersendiri terkait impor tersebut. Oleh karenanya tim WIMA akan segera mengirim tim untuk melakukan perakitan di negara tersebut.
Baca Juga: BMW Motorrad Pamerkan Skuter Listrik CE 04 Livery Polisi
"Cuma kita kemarin baru mengirim 32 unit karena kita akan coba juga di sana, karena kan sistemnya juga di sana CKD, jadi kita akan kirim orang di sana untuk assembling juga. Jadi bertahap," pungkasnya.