Komentar pedas dilontarkan oleh pembalap MotoGP tim Aprilia Gresini, Aleix Espargaro pada rekan setimnya, Andrea Iannone. Hal ini berawal dari pernyataan Iannone yang dianggap tidak menunjukkan rasa hormatnya pada jajaran tim.
Sebelumnya, Iannone menyatakan bahwa motor baru Aprilia dibuat berdasarkan instruksinya. Pernyataan ini ia katakan ketika dirinya menghadiri peluncuran motor baru tersebut beberapa hari lalu.
Baca Juga: Adu Akselerasi Honda Beat 2020 dan Model Lama. Siapa Lebih Kencang?
Espargaro menegaskan bahwa komentar Iannone tidak benar. "Sangat tidak sopan," katanya seperti dilansir dari Autosport.
"Saya punya banyak rekan satu tim di Aprilia, saya tidak pernah punya masalah dengan siapa pun di Aprilia. Tetapi dengan apa yang dia katakan kemarin, bagi saya, ini adalah akhir dari hubungan baik kami karena apa yang dia katakan adalah rasa tidak hormat yang besar kepada para insinyur, mekanik, Bradley, kepada saya, karena itu tidak benar," tegas Espargaro.
Baca Juga: Leasing Buka Suara Terkait Keputusan MK Tentang Penarikan Motor Kredit
Espargaro mengklaim, kata-kata Iannone sangat tidak benar. Bahkan, ia menilai bahwa sepanjang musim lalu Iannone menggunakan setting-an motor miliknya.
"Dia tahu betul itu tidak benar apa yang dia katakan. Dia menggunakan pengaturan saya sepanjang musim dan dalam 90% sesi dia ada di belakang saya. Jadi, tidak adil apa yang dia katakan untuk semua orang di sekitarku, semua orang di Aprilia," jelasnya.