Jalani Beberapa Balapan, Bagaimana Perkembangan Andrea Dovizioso?

Dipublikasikan : Kamis, 14 Oktober 2021 15:00
Penulis : Brian

Andrea Dovizioso telah menjalani beberapa balapan MotoGP dengan Petronas Yamaha SRT. Di atas Yamaha M1, Dovi sapaan akrabnya merasa sulit untuk membiasakan diri.

Jalani Beberapa Balapan, Bagaimana Perkembangan Andrea Dovizioso?

Andrea Dovizioso telah menjalani beberapa balapan MotoGP dengan Petronas Yamaha SRT. Di atas Yamaha M1, Dovi sapaan akrabnya merasa sulit untuk membiasakan diri. Lantas usai beberapa balapan MotoGP, bagaimana perkembangan mantan pembalap Ducati itu?

Dilansir dari Speedweek, Andrea Dovizioso menyelesaikan latihan di posisi 20 dan 24 di GP Misano. Dalam balapan, Dovi menyelesaikan balapan di urutan ke-21. Kemudian di Texas, pembalap bernomor 4 itu berhasil menduduki posisi di depan Valentino Rossi yakni ke-13.

   Baca Juga: Tampil Optimal, Bagnaia Ungkap Caranya Beradaptasi dengan Motor Ducati

"Bagi saya, balapan tahun ini adalah tentang perbandingan dan mencoba berbagai hal. Saya juga harus membiasakan diri dengan posisi baru di atas motor karena ukuran motornya berbeda dengan yang saya pakai selama bertahun-tahun dan saya harus menyesuaikan gaya mengemudi saya," ujar Andrea Dovizioso.

Andrea Dovizioso pun yakin bisa bersaing di kejuaraan meskipun semua pembalap sangat cepat di musim ini. Dirinya pun membandingkan beberapa tahun kebelakang yang kondisinya jauh lebih berbeda. Dovi sendiri mengakui hasil balapnya di tahun ini tidak akan relevan karena masih dalam pembiasaan.

   Baca Juga: MotoGP 2021 Menyisakan Tiga Seri Lagi, Rossi: Saya Belum Siap Pensiun

"Saya sangat beruntung mendapatkan total lima Grand Prix dan dua tes besar MotoGP tahun ini. Karena biasanya seorang pembalap yang berganti tim hanya menjalani dua kali tes sebelum musim dimulai lagi. Dua tes di Sepang dan Lombok akan ditambahkan untuk saya pada bulan Februari. Itu memuaskan akrena memungkinkan saya benar=benar melakukan tugas adaptasi dengan tenang," pungkas Dovi.

 

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

Terbaru

Sport | 17 jam yang lalu

Pembalap Indonesia Kuasai Kelas AP250 di Seri Pembuka ARRC 2025

Seri pembuka ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2025 digelar akhir pekan lalu di Buriram, Thailand (25-27/4).

Berita | 18 jam yang lalu

80 ribu Peserta Ikuti Tekiro Mechanic Competition 2025

Kontes mekanik garapan PT Altama Surya Anugerah melalui brand Tekiro kembali digelar pada 26–27 April 2025 di Kantor Pusat Tekiro, Jakarta.

Berita | 22 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Yuk Kenali Tiga Generasi Yamaha NMax

Yamaha NMax sudah beredar selama 10 tahun di Indonesia. Sudah ada tiga generasi dari skuter matik premium ini yang dipasarkan bukan hanya di Indonesia, tapi juga pasar global.

Sport | 23 jam yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 1 hari yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Beranda Trending Motor Listrik