Pahami Ciri-ciri Piston Motor Sudah Tidak Sehat

Dipublikasikan : Jumat, 30 Agustus 2019 13:30
Penulis : Brian

Piston motor merupakan komponen paling penting dalam sebuah mesin. Piston yang sudah tidak sehat lagi tentunya membuat motor kesayangan tidak dapat digunakan secara maksimal.

Pahami Ciri-ciri Piston Motor Sudah Tidak Sehat

Piston motor merupakan komponen paling penting dalam sebuah mesin. Piston yang sudah tidak sehat lagi tentunya membuat motor kesayangan tidak dapat digunakan secara maksimal. Apalagi kalau sampai rusak, biaya yang dikeluarkan untuk membetulkannya tidaklah mudah.

Dodo selaku pemilik bengkel umum AMS Motor yang berlokasi di Ciledug, Tangerang mengatakan ciri-ciri piston yang sudah mulai rusak terlihat saat motor dipanaskan. Jika pada pagi hari motor dipanaskan sudah terdapat asap berwarna putih, kemungkinan piston sudah mulai rusak.

   Baca Juga: Bengkel Ini Bisa Modif Mesin Standar Menjadi V-Twin Ala Harley-Davidson

 

Selain itu, Dodo menjelaskan jika dibiarkan terlalu lama tentunya dapat membuat piston menjadi mengunci. Awal mula piston yang mengunci ini dapat dirasakan ketika menurunkan kecepatan sepeda motor. Saat hendak berhenti motor justru terasa kehilangan tenaga lalu mati.

"Kalau itu dibiarkan terus menerus, piston akan terkunci karena oli sudah habis terbakar. Kan di piston ada pen sehr itu otomatis butuh pelumas juga. Oli sudah habis terbakar semua jadinya piston ngunci," pungkasnya.

   Baca Juga: Tidak Perlu ke Bengkel, Ini Cara Mudah Atasi Brebet pada Karburator Motor

Pria yang sudah berkecimpung dalam usaha bengkel selama 20 tahun itu menyarankan untuk melakukan servis ringan secara rutin dan servis besar untuk motor yang sudah memiliki usia yang lama untuk memastikan hal ini tidak terjadi. Jika terdapat asap putih ketika dipanaskan, harap segera mengganti komponen piston agar motor dapat terus digunakan.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Mengenal Empat Model Honda Beat 2025, Harga Mulai Rp 18,53 juta

#2

Jangan Khawatir! Bengkel AHASS di Jakarta dan Tangerang Tetap Buka Selama Libur Lebaran

#3

Penerus Yamaha Byson Kini Berteknologi Hybrid Mirip Fazzio

#4

Harga BBM Shell, BP, dan Vivo Turun per April 2025, Ini Daftar Lengkapnya!

#5

Hadiah Lebaran! Pertamina Resmi Turunkan Harga BBM Non-Subsidi

Terbaru

Berita | 11 jam yang lalu

Update Harga Yamaha Fazzio Hybrid-Connected per April 2025

Sekadar catatan, keseluruhan harga terbaru Yamaha Fazzio ini bersumber dari laman resmi Yamaha Indonesia dan merupakan on the road Jakarta.

Berita | 13 jam yang lalu

Saat Ini AHM Tak Lagi Jual Motor Berlivery Repsol Honda

Hadirnya Castrol sebagai pengganti posisi Repsol yang telah menjadi sponsor mereka di MotoGP sejak era GP500 di dekade 90-an berefek ke model yang dijual.

Sport | 14 jam yang lalu

Pimpin Klasemen MotoGP 2025, Alex Marquez: Mari Nikmati Momen Ini!

Rider bernomor 73 tersebut pun kini berhasil memuncaki tabel klasemen sementara perebutan gelar juara dunia MotoGP 2025.

Berita | 14 jam yang lalu

Jorge Martin Siap Comeback di MotoGP Qatar, Aprilia Siapkan Motor Terbaik

Pemulihan Jorge Martin berjalan dengan baik, meskipun ia masih harus menjalani pemeriksaan medis di Sirkuit Lusail sebelum diizinkan turun balapan.

Tips & Modifikasi | 15 jam yang lalu

Modifikasi Yamaha Aerox Alpha, Angkat Kesan Agresif Bertema Helm Balap

Yamaha Aerox Alpha hadir dengan suguhan desain sporty lewat lekuk bodi dengan aerodinamika yang semakin tegas, agresif dan dinamis. Hal ini yang membuat motor tersebut digemari anak muda.

Beranda Trending Motor Listrik