Pertama Dirilis di Dunia TVS Apache RTR 200 Dilepas Rp 23,9 Juta

Rabu, 20 Januari 2016 10:45
Ilham Pratama

Setelah kabar mengenai kehadirannya di Indonesia sejak beberapa waktu lalu, maka pada Rabu (20/1), PT TVS Motor Company Indonesia (TVSMCI) resmi merilis naked bike terbaru mereka.

Pertama Dirilis di Dunia TVS Apache RTR 200 Dilepas Rp 23,9 Juta

Setelah kabar mengenai kehadirannya di Indonesia sejak beberapa waktu lalu, maka pada Rabu (20/1), PT TVS Motor Company Indonesia (TVSMCI) resmi merilis naked bike terbaru mereka, TVS Apache RTR 200 di Sirkuit Sentul, Jawa Barat.

"Hari ini merupakan hari paling bersejarah bagi kami. Hari ini untuk pertama kalinya, TVS Indonesia dan India merilis satu produk secara bersamaan dan semoga bisa menjadi sesuatu yang istimewa di sini," ucap Ananda Krishnan, President Director PT TVSMCI.

Motor TVS Apache RTR 200 ini terinspirasi dari konsep TVS Draken yang sempat tampil di PRJ beberapa tahun lalu. Tampilan yang agresif dibawa dari Apache sebelumnya. Mesin dengan konfigurasi 4 valve 200 cc injeksi bertenaga 21 dk diklaim bisa melesat dari 0 ke 60 km perjam dalam 3,9 detik.

Performa mesin ini disempurnakan dengan kenyaman berkendara lewat sasis double cradle. Serta suspensi Kayaba dan ban Pirelli bertapak lebar. Untuk sokongan layanan aftersales tersedia garansi hingga lima tahun, serta dukungan pembelian parts online dan home service. Harga jualnya Rp 23,9 juta on the road Jakarta. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.