Mau Sewa Motor Listrik untuk Harian? Begini Langkah-Langkahnya

Selasa, 22 Oktober 2019 19:30
Thio Pahlevi

Dengan layanan ini, konsumen cukup menyediakan uang minimal Rp 2.500 untuk biaya sewanya tanpa harus pusing membeli motor tersebut.

Mau Sewa Motor Listrik untuk Harian? Begini Langkah-Langkahnya

Melihat adanya peluang di sektor bike sharing, Viar menyediakan layanan berbagi motor bernama Vrent yang menggunakan motor listrik Viar Q1. Dengan layanan ini, konsumen cukup menyediakan uang minimal Rp 2.500 untuk biaya sewanya tanpa harus pusing membeli motor tersebut.

Nah, apa saja syarat untuk menyewanya?

"Sistem sewanya ada dua, online dan offline. Kalau online-nya harus lewat aplikasi GoWes. Kalau yang offline, tanpa aplikasi, tinggal kasih KTP dan SIM atau NPWP, yang penting identitas asli," kata Viky, salah satu pemilik stasiun Vrent di Mampang, Jakarta Selatan saat ditemui OtoRider (22/10).

   Baca Juga: Diisukan Hengkang dari Repsol Honda, Lorenzo: Saya Masih di Sini!

   Baca Juga: Cleveland Cyclewerks Perluas Jaringan Bikin Dealer Kedua di Pekayon

Melalui sistem sewa online, pengguna harus terlebih dahulu mengunduh aplikasi GoWes yang tersedia di Google Play atau Apple App Store. Setelah itu, lakukan registrasi dengan melampirkan SIM (Surat Izin Mengemudi) serta foto pengguna.

Vrent Viar Q1

Apabila sudah teregistrasi, pengguna bisa langsung mengakses menu layanan Vrent. Untuk memulai penyewaan, pilih lokasi terdekat dan kemudian tekan menu 'Start Rent'.

Nantinya, motor dapat dihidupkan setelah pengguna melakukan scan kode QR pada motor. Untuk mematikan motor, tekan tombol 'Engine Off' yang tersedia di motor.

Apabila sudah selesai menggunakannya, penyewa bisa menghentikan layanan sewa motor dengan cara memilih menu 'Stop Rent' dan menunjukkan kode QR pada operator.

Tertarik untuk segera menggunakannya? Segera kunjungi lokasi penyewaan terdekat dari rumah anda.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.