Pasar Jongkok Otomotif Ramaikan Gelaran ISEE FEST di GBK Senayan

Kamis, 19 September 2019 13:00
Brian

Mandiri Indonesia Senayan Festival (ISEE FEST) 2019 akan digelar untuk pertama kalinya di Indonesia.

Pasar Jongkok Otomotif Ramaikan Gelaran ISEE FEST di GBK Senayan

Mandiri Indonesia Senayan Festival (ISEE FEST) 2019 akan digelar untuk pertama kalinya di Indonesia. ISEE FEST akan digelar di Gelora Bung Karno mulai 27 September hingga 6 Oktober 2019. Menggunakan sejumlah area GBK, ISEE FEST siap menyambut 100 ribu pengunjung selama 10 hari penyelenggaraan.

Mandiri ISEE FEST mengusung tema konsep 'Hybrid Festival' yang mengartikan segala macam bentuk pameran digabung menjadi satu, termasuk hadir juga pameran otomotif. Salah satu pengisi pameran otomotif di ISEE FEST adalah Pasar Jongkok Otomotif (Parjo). Sehingga tentunya ISEE FEST dapat menjadi pilihan destinasi liburan keluarga.

   Baca Juga: Yamaha NMax Custom Body Kit Iron Man, Apa Saja Perubahannya?

"Parjo hadir selama 3 hari mulai tanggal 27 sampai 29 September. Parjo menjadi ajang para incaran Modif Mania baik yang masih pemain baru maupun lawas untuk saling beradu kreativitas. Selain memamerkan karya modifikasi, kami juga akan berbagi ilmu dan tips mendalami ilmu modifikasi mulai dari aksesoris sampai daleman mesinnya," ujar Gusno Agus selaku pendiri Parjo di Jakarta, Kamis (18/9).

Booth parjo GIIAS 2019

 

Seperti biasanya, Parjo memang selalu menampilkan keunikan yang selalu ditunggu penggemarnya. Hal itu membuat modifikator dapat menemukan ide unik, termasuk memperoleh aksesoris atau part yang sulit ditemukan. Bahkan di Parjo bisa menjadi ajang jualan motor-motor modif yang sangat langka.

   Baca Juga: Parjo Tampilkan Pergerakan Budaya Kreatif di GIIAS 2019

Selain ajang otomotif dari Parjo, ISEE FEST juga memiliki pameran lain seperti fashion, kuliner, budaya, produk kreatif, hingga travel. Selain itu juga banyak aktivitas lain seperti Outdoor Adventure, Culture Festival, GBK Race, Country Paviliun, dan masih banyak lagi.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.