Inspirasi Modifikasi, Yamaha Digital Custom Generasi 125
Kompetisi modifikasi online bertajuk Yamaha Digital Custom Generasi 125 usai digelar.
Kompetisi modifikasi online bertajuk Yamaha Digital Custom Generasi 125 usai digelar. Ajang kustom digital yang diadakan sejak 19 Agustus hingga 30 September 2020 ini menunjukkan antusiasme tinggi para pesertanya.
Baca Juga: Alex Marquez Ungkap Rahasianya Bisa Taklukan Motor Honda RC213V
Setelah melalui proses penjurian yang panjang, didapatkan 12 finalis dari masing-masing regional. Selanjutnya, terpilih satu orang pemenang Best of the Best dan tiga orang pemenang favorit.
Antonius Widiantoro selaku Manager Public Relation dan Yamaha Riding Academy PT Yamaha Indonesia Motor Mfg pun memberikan penjelasannya. Menurutnya, ajang ini merupakan salah satu sarana untuk menumbuhkan pengalaman berkendara dengan menyesuaikan kebutuhan dan selera konsumen.
"Maka itu, Yamaha mengadakan kegiatan ini sebagai wadah bagi para pemilik produk dan juga modifikator untuk dapat lebih explore produk sesuai dengan trend saat ini serta dapat memberikan inspirasi kepada pemilik motor Generasi 125 lainnya," ujar Anton dalam keterangan resminya.
Baca Juga: Pantauan Harga Bekas Honda Supra X 125 per Oktober 2020
Berikut nama pemenang Best of The Best dan pemenang favorit Yamaha Digital Custom Generasi 125:
1. Kategori FreeGo - Hari Sendie (Samarinda)
Pemenang favorit:
1.Kategori FreeGo – Taufan Aditya Putra (Bali)
2. Kategori X-Ride – Muhammad Tanthowi (Surabaya)
3. Kategori Fino Series – Fandi Bagaspati (Makassar)