Ribuan Lady Bikers Pecahkan Rekor Dunia Naik Harley-Davidson
Harley-Davidson merupakan motor khas Amerika Serikat yang menggendong mesin besar. Kali ini merek motor tersebut mengajak semua wanita untuk riding bersama menggunakan motor besar tersebut.
Harley-Davidson merupakan motor khas Amerika Serikat yang menggendong mesin besar. Kali ini merek motor tersebut mengajak semua wanita untuk riding bersama menggunakan motor besar tersebut. Riding ini ditargetkan untuk memecahkan rekor dunia dengan total peserta lebih dari 1.000 orang.
Dilansir dari Autoevolution, riding bersama ini akan berlangsung di Caroll, Amerika Serikat. Penyelenggaraan ajang ini juga akan berlangsung pada 1 Agustus 2020 mendatang. Tentunya tidak hanya riding biasa saja, karena terdapat misi dan kegiatan lain seperti penggalangan dana untuk korban kanker payudara.
Baca Juga: Polda Metro Jaya Tambah 45 Kamera Tilang Elektronik, Berikut Lokasinya
Sejauh ini belum ada rincian lebih lanjut apakah pria diizinkan untuk mengikuti acara riding ini. Namun dari kegiatan yang dilaksanakan pada tahun lalu, tetap terdapat rider pria yang ikut bergabung. Meskipun rider pria tersebut tidak terhitung dalam pemecahan rekor.
Sebagai tambahan informasi, sebelumnya rekor riding wanita terbanyak dipegang oleh acara di Inggris yang berlangsung pada tahun 2017 lalu. Saat itu total pengendara perempuan yang turut serta tercatat sebanyak 1.132 orang. Acara tersebut dianugerahkan untuk kesetaraan gender atas penggunaan motor besar.
Baca Juga: Seberapa Irit Konsumsi Bahan Bakar All New NMax Connected/ABS?
Sebelumnya rekor serupa juga diciptakan di Australia, pada April tahun 2016. Pada saat itu setidaknya terdapat 1.002 peserta yang mengikuti ajang tersebut.
Tahun ini di Caroll, Amerika Serikat, akan diselenggarakan pukul 9:30 waktu setempat pada 1 Agustus 2020. Namun memang belum ada informasi lebih lanjut terkait acara tersebut.