Tampil Elegan, Honda SH300i Hadir dengan Warna Hitam dan Fitur Melimpah
Honda SH300i terbaru dilengkapi dengan berbagai teknologi canggih dibandingkan model 2015. Apa saja yang ditawarkan skutik ini?
Honda SH300i Total Black 2020 hadir di pasar otomotif Vietnam. Motor ini pun tampil elegan dengan balutan warna hitam. Sebelumnya, skutik tersebut baru diluncurkan di Italia.
Seperti diberitakan oleh Motosaigon, Honda SH300i terbaru dilengkapi dengan berbagai teknologi canggih dibandingkan model 2015. Skutik ini pun dinilai tak hanya sekadar alat transportasi saja, tetapi juga telah menjadi budaya, simbol kelas, serta kesempurnaan.
Baca Juga: Suzuki Luncurkan GSX-S750 Edisi MotoGP 2020
Dari segi fitur, SH300i telah dibekali traction control, engine cut off, keyless, hingga sistem rem ABS. Nah, bagaimana dengan spesifikasi mesinnya?
Urusan performa, skutik ini mengandalkan mesin berkapasitas 279 cc, SOHC, 4-Tak, satu silinder, serta berpendingin cairan. Mesin dengan ukuran diameter x langkah 72 mm x 68,6 mm ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 24,8 dk pada 7.500 rpm dan torsi 25,5 Nm pada 5.000 rpm.
Secara dimensi, SH300i memiliki ukuran panjang 2.130 mm, lebar 730 mm, dan tinggi 1.195 mm. Jarak sumbu rodanya sendiri sebesar 1.440 mm dengan ground clearance 130 mm. Selain itu, guna menunjang perjalanan, kapasitas tangki bahan bakarnya sebesar 9,1 liter.
Baca Juga: Daftar Pilihan Aksesoris Resmi Honda CBR150R, Mulai Rp 50 Ribuan
Di bagian kaki-kakinya, motor ini menggunakan pelek ukuran 16 inchi dengan dibalut ban ukuran 110/70 di depan serta 130/70 di belakang. Sektor pengeremannya pun sudah mengandalkan tipe cakram di kedua rodanya.