Pilihan Motor yang Bisa Dijajal Di GIIAS Surabaya 2021

Pilihan Motor yang Bisa Dijajal Di GIIAS Surabaya 2021
Minggu, 12 Desember 2021 14:00
Thio Pahlevi

Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2021 hadir sejak 8 hingga 12 Desember 2021 di Grand City Convex. Tak hanya sekadar memamerkan kendaraan terbaru, pengunjung juga dapat menjajal langsung deretan merek motor di sana. Nah, apa saja pilihan motor yang bisa di-test ride dalam ajang GIIAS Surabaya 2021?

Selain kendaraan roda empat, pengunjung bisa mencoba kendaraan roda dua dari Honda dan Benelli. Kendaraan roda dua yang dapat dicoba di antaranya adalah Honda CBR250RR dan PCX 150. Sedangkan, dari Benelli unit yang dapat dites adalah skutik bergaya klasik modern, Panarea.

   Baca Juga: Nolan Luncurkan Dua Helm Anyar Model 2022, N60-6 dan N80-8

Lantas, bagaimana persyaratannya untuk dapat melakukan test ride kendaraan?

Test ride GIIAS 2021

Untuk melakukan Test Drive maupun Test Ride, pengunjung hanya perlu mendaftar dan memilih jenis kendaraan yang ingin dikendarai melalui aplikasi GIIAS Auto360. Selanjutnya pengunjung hanya perlu membawa bukti registrasi dari aplikasi dan ditunjukkan kepada panitia Test Drive maupun Test Ride.

   Baca Juga: Intip Harga Yamaha Aerox 155 Terbaru Jelang Akhir 2021, Ada Kenaikan?

Pengunjung yang ingin melakukan test ride wajib memiliki SIM C aktif, menggunakan helm serta mematuhi rambu-rambu lalu lintas. Selain itu, juga wajib mematuhi protokol kesehatan saat mencoba kendaraan, seperti menggunakan masker, menjaga jarak aman, dan menggunakan hand sanitizer sebelum serta sesudah berkendara.

Dengan mengusung konsep Autovaganza, GIIAS Surabaya 2021 akan mengangkat kemajuan otomotif terkini lewat kehadiran berbagai varian kendaraan baru. Selain itu, turut dipamerkan kendaraan berbasis listrik hingga kendaraan konsep.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.