Intip Alva Experience Center, Bukan Sekadar Showroom Motor Listrik

Sabtu, 8 Oktober 2022 14:05
Hieronimus Girindra

Hadir dengan megah dii GIIAS 2022, pabrikan sepeda motor listrik Alva membuka secara resmi showroom mereka yang disebut Alva Experience Center.

Intip Alva Experience Center, Bukan Sekadar Showroom Motor Listrik

Skuter listrik Alva One sempat mencuri perhatian publik saat pameran otomotif GIIAS 2022 di ICE BSD. Tak heran, mengingat tampilannya yang berbasis skutik maxi cukup berbeda dari rata-rata motor listrik yang sudah ada di Indonesia.

Seperti disebut saat peluncuran, PT Ilectra Motor Group (IMG) tidak hanya akan menawarkan motor, tapi juga berusaha mengangkat lifestyle mobility solution. Mewujudkan roadmap itu, IMG yang merupakan anak perusahaan dari Indika Energy, secara resmi membuka showroom mereka yang disebut Alva Experience Center atau AEC (8/10). Berlokasi di Kawasan SCBD lot.6, Jakarta Selatan, fasilitas ini dikemas sedemikian rupa sehingga bukan sekadar ruang pajang belaka. Akan tetapi, komplet dengan ruang komunitas, workshop sampai cofee shop. Malah, dari pantauan OtoRider, masih ada beberapa ruang lagi yang ternyata disiapkan untuk beragam aktivitas bersama pelanggan maupun komunitas.  

Baca Juga : Detail Spesifikasi Lengkap Motor Listrik Alva One

                    Perbedaan 3 Mode Kecepatan pada Motor Listrik Alva One

Begitu masuk AEC, pengunjung akan disambut lobi dengan dua fasilitas utama di kiri dan kanannya. Sebelah kiri merupakan perpaduan antara showroom dan lounge untuk pengunjung. Pada bagian ini, tentunya pengunjung bisa mengenal lebih dalam mengenai motor listrik Alva One, yang saat ini memang masih menjadi satu-satunya motor dihadirkan IMG. Selain itu, juga ada projector interactive yang dapat memperkenalkan komponen-komponen utama sepeda motor listrik.

"Kehadiran Alva Experience Center juga bertujuan untuk mendorong edukasi adopsi kendaraan listrik di Indonesia," ujar Rainier Haryanto, Managing Director IMG. Diharap Rainier, AEC ini bisa memberikan fasilitas yang memenuhi kebutuhan dan lifestyle masyarakat urban. 

Alva Experience Center SCBD

Alva Experience Center SCBD

Sementara di sisi kanan lobi terdapat workshop, atau bengkel yang tampak sangat nyaman dan bersih. Bagaimana tidak, selain berada di dalam ruangan berpendingin, semua fasilitas bengkel ditanggung tidak akan terkena kotoran. Mengingat servis periodik motor listrik tidak ada emisi gas buang ataupun melibatkan penggantian cairan yang berpotensi besar membuat kotor ruangan. 

Tak heran kalau persis di sebelah bengkel, disiapkan cofee shop yang diberi nama Alva Cofee. Pemilik motor pun bisa dengan nyaman menunggu motor diservis yang rata-rata butuh waktu sekitar 45 menit. Terlebih, 'warung kopi' itu diracik dengan konsep co-working space. Meja dan kursi pun nyaman, bahkan buat kaum urban yang sekarang bisa work from everywhere. Sembari menunggu motor diservis, bisa buka laptop atau tablet dan tetap bisa berkarya. 

Alva Experience Center SCBD

Alva Experience Center SCBD

Buat yang berminat dengan motor, tak hanya sekadar bisa melihat. Karena tersedia juga unit untuk dicoba. Beragam promo pun ditebar, seperti helm dan jaket eksklusif tersedia setiap pembelian satu unit Alva One (kuota terbatas, selama persediaan masih ada). Cukup menggiurkan, mengingat skuter listrik ini bisa menempuh jarak 70 km dan mampu menembus kecepatan hingga 90 km/jam.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.