Tes Konsumsi Bahan Bakar Vario 160 Masih Lebih Irit dari PCX 160

Tes Konsumsi Bahan Bakar Vario 160 Masih Lebih Irit dari PCX 160
Jumat, 18 Maret 2022 12:00
Brian

All New Honda Vario 160 telah diperbarui dengan memakai mesin serupa All New Honda PCX 160. Keduanya sama-sama meningkatkan kubikasi dari sebelumnya 150 cc menjadi 157 cc. Lantas dengan peningkatan di sektor mesin, bagaimana perbandingan konsumsi bahan bakar di antara keduanya?

Tim OtoRider telah melakukan pengetesan bahan bakar, baik pada All New Honda Vario 160 dan PCX 160. Kedua pengetesan dilakukan dengan jarak lebih kurangnya sejauh 70 kilometer. Sementara pengetesan dilakukan dengan metode berkendara econo ride yang membatasi kecepatan motor di bawah 70 km/jam.

All New Honda Vario 160

Hasilnya, All New Honda Vario 160 mampu menempuh jarak 52,4 kilometer dengan 1 liter bensin, alias 52,4 km/liter. Angka pengetesan konsumsi bahan bakar ini dihitung menggunakan metode full-to-full. Sementara bahan bakar yang digunakan selama pengetesan adalah bensin dengan oktan 92.

   Baca Juga: Suzuki GSX-R150 Diskon Jutaan Rupiah di Gaikindo Jakarta Auto Week

Sementara All New Honda PCX 160 mampu menempuh jarak 51,2 kilometer dalam satu liter bensin, alias 51,2 km/liter. Angka pengetesan konsumsi bahan bakar tersebut dihitung menggunakan metode yang sama yakni full-to-full. Sementara bahan bakar yang digunakan juga sama yakni bensin oktan 92.

Honda PCX 160 2021

Sebagai tambahan informasi, All New Honda Vario 160 dibekali mesin 156,9 cc, 1-silinder, 4-Tak, 4-katup, eSP+, PGM-FI, dan pendingin cairan. Mesin Vario 160 memiliki karakter overbore dengan diameter piston 60 mm dan langkah 55,5 mm. Hasilnya mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga sebesar 15,4 PS pada 8.500 rpm serta torsi 13,8 Nm pada 7.000 rpm.

   Baca Juga: Begini Tampang Honda Genio 2022 Saat Pakai Full Aksesoris Resmi

Di sisi lain, All New Honda PCX 160 telah mendapatkan beberapa ubahan di bagian mesinnya. Di antaranya penggunaan empat katup di ruang bakar, kompresi yang meningkat, hingga kubikasinya yang menjadi 156,9 cc. Hasilnya skuter premium ini mendapatkan tenaga maksimal 15,7 dk di 8.500 rpm dan torsi 14,7 Nm di 6.500 rpm.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.