Detail Spesifikasi Lengkap Moto Guzzi V7 Stone Edisi Spesial
Motor bergaya cruiser itu diluncurkan oleh PT Piaggio Indonesia pada Senin (4/9). Nah, bagaimana detail spesifikasi lengkap dari Moto Guzzi V7 Stone Edisi Spesial?
OTORIDER - Moto Guzzi V7 Stone Edisi Spesial resmi hadir ke pasar roda dua Tanah Air. Motor bergaya cruiser itu diluncurkan oleh PT Piaggio Indonesia pada Senin (4/9). Nah, bagaimana detail spesifikasi lengkap yang ditawarkan dari motor ini?
Moto Guzzi V7 Stone Edisi Spesial mengusung mesin 850 cc yang diklaim telah memenuhi standar emisi Euro 5. Tenaga yang dihasilkan mesin ini sebesar 49 kW pada 6.700 rpm dan torsi 75 Nm pada 4.900 rpm. Mesin tersebut juga didukung Arrow exhaust system.
Baca Juga: Catat! Ini Prosedur dan Cara Klaim Garansi Rangka Motor Honda
"Generasi terbaru V7 meluncur pada 2021, juga langsung mendapat antusiasme tinggi dari para penggemar sepeda motor. Menjawab euforia tersebut, V7 Stone Special Edition, yang telah melakukan debut di EICMA 2022, hadir sebagai model kebanggaan terbaru dari Moto Guzzi yang dirancang khusus bagi para pencinta motor yang berkarakter," kata Ayu Hapsari selaku BTL, PR and Communications Manager PT Piaggio Indonesia.
Di segi tampilan, Moto Guzzi V7 Stone Edisi Spesial hadir dengan balutan warna Shining Black, berbeda dari jajaran V7 Stone yang umumnya identik berwarna matte. Kesan sporty juga terlihat berkat penyematan aksen merah di beberapa bagian.
Baca Juga: Vespa GTV Terbaru Resmi Diluncurkan, Harga Rp 170 Jutaan
Motor ini memiliki bobot kering 198 kg dan tinggi jok 780 mm. Kapasitas tangkinya mampu menampung bahan bakar sebanyak 21 liter. "Konsumen di Indonesia pun bisa menikmati pengalaman berkendara unik yang tercipta berkat desain gahar dan performa powerful dari Moto Guzzi V7 Stone Special Edition," ucap Ayu.
Berikut detail spesifikasi lengkap Moto Guzzi V7 Stone Edisi Spesial:
Tinggi tempat duduk: 780 mm
Berat: 198 kg (kosong), 218 kg (isi)
Kapasitas Tangki Bensin: 21 L
Mesin: Transversal 90 derajat V-twin, 2-katup per silinder, pendingin udara, Euro 5
Kapasitas: 853 cc
Diameter x Langkah: 84 x 77 mm
Daya Maksimum: 49 kW (65,7 dk)/ 6.700 rpm
Torsi Maksimum: 75 Nm/ 4.900 rpm
Transmisi: Manual, 6-percepatan
Suspensi Depan: Teleskopik 40 mm
Suspensi belakang: Peredam kejut ganda
Ban Depan: 100/90-18
Ban Belakang: 150/70-17
Rem Depan: Cakram 320 mm, Kaliper Brembo 4-pistons
Rem Belakang: Cakram 250 mm, Kaliper 2-piston
Sistem pengereman: ABS single-channel
(*)