Helm SMK Asal India Meluncur di GIIAS 2023, Tawarkan Beragam Model
Helm asal India, dipasarkan di Indonesia dalam jaringan toko Deride
OTORIDER - Ada yang menarik pada gelaran GIIAS 2023. Sebuah booth menawarkan berbagai macam helm dengan merek anyar di Indonesia, yaitu SMK.
Pada booth tersebut, terpampang helm full-face beragam grafis dengan kisaran harga Rp 1 jutaan. "Helm ini baru diluncurkan hari ini, merupakan merek asal India yang dipasarkan melalui jaringan DeRide," ujar Tatang Naim, salah satu sales di booth yang bersamaan dengan DeRide itu pada Kamis (10/8).
Baca Juga: Cara Cek Kode Tahun Produksi Ban Motor
Helm yang dipasarkan pun cukup beragam. "Untuk model full-face, dipasarkan dari Rp 700 ribu hingga Rp 2 jutaan. Sementara yang half-face lebih beragam lagi," ujarnya.
Menurut Tatang, helm ini merupakan pilihan baru bagi pengguna motor yang ingin tampil berbeda.
Baca Juga: Catat! Ini Ciri-Ciri Rumah Kopling Motor yang Mulai Oblak
Mengenai keunggulannya, terletak pada grafis yang beragam. Sehingga, konsumen dapat leluasa memilih helm yang akan digunakannya. "Secara teknologi, helm ini sudah baik, bahkan ada yang terbuat dari serat karbon, meski belum tersedia untuk pasar Indonesia," jelasnya.
Model helm half-face dipasarkan dengan tipe Studds serta didukung teknologi yang membuat visor-nya tahan gores. (*)