FOTO: Detail Perbedaan Kawasaki W230 dan MEGURO S1
Seperti dibahas sebelumnya, ada sejumlah perbedaan antara Kawasaki W230 dan kembarannya MEGURO S1 yang dirilis oleh PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) beberapa waktu lalu.

OTORIDER - Seperti dibahas sebelumnya, ada sejumlah perbedaan antara Kawasaki W230 dan kembarannya MEGURO S1 yang dirilis oleh PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) beberapa waktu lalu.
Dengan selisih Rp 6,6 juta, di mana W230 dilepas di angka Rp 72,6 juta dan MEGURO S1 berbanderol Rp 79,2 juta on the road Jakarta, perbedaan hanya ada di bagian eksterior.
Sebut saja mulai dari bagian warna bodi, lalu grafis tangki. Serta sejumlah pernik detail semisal emblem, tank pad, desain jok, latar spidometer dan detail huruf Jepang.
Di sisi lain, keduanya tetap sama. Sebut saja mesin Kawasaki W230 dan MEGURO S1 dilengkapi dengan yang sama-sama bertipe 4 stroke, SOHC berkapasitas 233cc, tenaga maksimal 18 PS di 7,000 rpm dan torsi maksimal 18,6 Nm 5,800 rpm.
Pun demikian dengan dimensi panjang 2,125mm, lebar 800mm dan tinggi 1,090mm dan tinggi jok 740mm memberi gambaran kepada pengendara sensasi berkendara yang nyaman dan klasik, dilengkapi dengan berat total 143 kg dengan kapasitas bensin 12 L.