Detail Spesifikasi Piaggio Ape Elektrik, Motor Listrik Komersial Roda Tiga
Piaggio Komersial di bawah PT Bagaskoro Mega Langgeng (BML) meluncurkan dua motor listrik roda tiga. Kedua motor listrik komersial ini dihadirkan dalam dua model yang berbeda.
Piaggio Komersial di bawah PT Bagaskoro Mega Langgeng (BML) meluncurkan dua motor listrik roda tiga. Kedua motor listrik komersial ini dihadirkan dalam dua model yang berbeda. Pertama adalah Ape E-Xtra untuk membawa barang dan Ape E-City untuk penumpang.
Pada model Piaggio Ape E-City, motor roda tiga ini dapat membawa dua penumpang dan satu pengendara sekaligus. Bentuknya sangat mirip dengan Bajaj yang pernah hadir di Indonesia atau Bemo yang hingga kini masih eksis. Bedanya, dengan penggerak listrik maka akan lebih minim polusi dan tidak memiliki getaran sedikitpun.
Piaggio Ape E-City dibekali baterai lithium ion bervoltase 48V 4,5 kWh. Hasilnya motor listrik roda tiga itu mampu menghasilkan tenaga 5,4 kW di 3.500 rpm dan torsi 29 Nm. Kecepatan maksimal yang dapat diraih adalah 45 km/jam dengan jarak hingga 110 kilometer.
Baca Juga: Piaggio Komersial Luncurkan Dua Motor Listrik Roda Tiga
Sementara Piaggio Ape E-Xtra merupakan motor roda tiga yang dapat membawa barang di bagian belakangnya. Model kargo di belakangnya dapat diubah menjadi pick-up atau hanya sekadar flat bed saja. Meskipun sekilas sama, spesifikasi Ape E-Xtra berbeda dengan yang digunakan Ape E-City.
Piaggio Ape E-Xtra dibekali baterai lithium ion 51,2 V 8 kWh. Baterai tersebut mampu menggerakkan motor dengan tenaga mencapai 9,55 kW di 3.500 rpm dan torsi puncak 45 Nm. Dengan kemampuan tersebut motor komersial roa tiga ini mampu mencapai kecepatan 45 km/jam dengan jarak tempuh hingga 90 kilometer.
Baca Juga: Tampil Unik, NIU Hadirkan Produk Kolaborasi dengan Gundam
Piaggio Ape ini sudah dijual dan dapat dibeli oleh konsumen. Pada model Piaggio Ape E-City dijual dengan harga Rp 115 juta. Sementara, Piaggio Ape E-Xtra dijual dengan harga sebesar Rp 125 juta.
Detail Spesifikasi Piaggio Ape E-City:
Baterai: Lithium Ion, 48V 4,5 kWh
Tenaga Puncak: 5,4 kW @3.500
Torsi Puncak: 29 Nm
Transmisi: Constant Mesh 2 Stage Reduction
Kecepatan Tertinggi: 45 km/jam
Jarak: 110 Kilometer
Gradeability: 19%
Suspensi Depan: Teleskopik Shock Absorber with Helical Compression Spring with Damper
Suspensi Belakang: Teleskopik Shock Absorber with Helical Compression Spring with Damper
Setang: Handlebar Type
Rem: Rem Tromol hidrolik
Ban: 8 inci tapak 4 inci
Wheelbase: 1.920
PxLxT: 2.700 x 1.370 x 1.725 mm
Jarak ke Tanah: 200 mm
Berat Isi: 689 kg
Berat Kosong: 389 kg
Detail Spesifikasi Piaggio Ape E-Xtra:
Baterai: Lithium Ion, 51,2 V 8 kWh
Tenaga Puncak: 9,55 kW @3.500
Torsi Puncak: 45 Nm
Transmisi: Constant Mesh 2 Stage Reduction
Kecepatan Tertinggi: 45 km/jam
Jarak: 90 Kilometer
Gradeability: 17%
Suspensi Depan: Teleskopik Shock Absorber with Helical Compression Spring with Damper
Suspensi Belakang: Teleskopik Shock Absorber with Helical Compression Spring with Damper
Setang: Handlebar Type
Rem: Rem Tromol hidrolik
Ban: Diameter 10 inci, tapak 4,5 inci
Wheelbase: 2.100
PxLxT: 3.315 x 1.490 x 1.170 mm
Jarak ke Tanah: 220 mm
Berat Isi: 975 kg
Berat Kosong: 469 kg