Penyebab Gejala Gredek pada Motor Listrik, Bisa Diatasi?

Selasa, 21 Februari 2023 14:00
Afrizal Abdul Rahman

Penyebab gredek pada gas awal motor listrik sudah menjadi karakter controllernya.

 Penyebab Gejala Gredek pada Motor Listrik, Bisa Diatasi?

Ragam merek motor listrik kian menjamur di Indonesia. Hal ini terbukti dari banyaknya pabrikan baru yang muncul dengan membawa model andalan. Bicara motor listrik, salah satu yang kerap dirasakan pengguna yaitu munculnya gredek pada awal jalan atau pertama kali digas.

"Itu terjadi pada bagian controller yang memang menimbulkan gejala gredek, atau karakternya sudah seperti itu," kata Arif, Kepala Mekanik Petrik Bike kepada OtoRider baru-baru ini.

   Baca Juga: Yadea Hadir Ramaikan Pasar Motor Listrik Indonesia

Terdapat tiga komponen penting dari motor listrik. Di antaranya adalah baterai atau aki kering, controller, dan dinamo. Ketiganya memegang peran penting untuk rasa berkendara motor listrik itu sendiri.

Ubahan Konversi Motor Listrik

Arif mengatakan untuk menghilangkan kendala gredek di awal, bisa melakukan penggantian controller. "Bisa mengganti controller di kami. Nantinya, semua akan programmable bisa di-setting mau lembut atau galak," tambahnya.

   Baca Juga: Supaya Tetap Aman, Pengendara Wajib Pahami Blind Spot Helm Full Face

Tentu tak sedikit yang bertanya biaya untuk menghilangkan gejala gredek tersebut. Lantas, berapa yang dibutuhkan? "Biayanya itu Rp1,5 jutaan-Rp1,9 jutaan, itu sudah termasuk biaya pasang dan dapat garansi selama tiga bulan," ucapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.