Jelang MotoGP Prancis, Marquez: Ini Minggu yang Baik, Kami Semakin Kuat
Seri kelima MotoGP 2021 akan segera digelar di Le Mans, Prancis pada akhir pekan ini. Di balapan tersebut, Marc Marquez berharap bisa terus meningkatkan performanya.
Seri kelima MotoGP 2021 akan segera digelar di Le Mans, Prancis pada akhir pekan ini. Di balapan tersebut, Marc Marquez berharap bisa terus meningkatkan performanya. Selain itu, pembalap Repsol Honda ini juga masih harus berjuang dengan pemulihan cederanya.
Marquez sendiri kembali ke lintasan balap pada seri ketiga di Portimao, Portugal dan berhasil finish di urutan ke-7. Selanjutnya, ia mengamankan posisi ke-9 saat menjalani seri MotoGP Jerez, Spanyol beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Air Radiator Bocor, Konsumen All New PCX 160 Minta Recall Produk
"Ini adalah minggu yang baik di antara balapan, saya bisa beristirahat dan melanjutkan pelatihan serta pemulihan saya. Tujuan akhir pekan ini adalah untuk memiliki komplikasi yang lebih sedikit dan terus bekerja untuk meningkatkan," ujar Marquez dikutip dari GPOne.
Kakak dari pembalap LCR Honda, Alex Marquez ini juga mengaku semakin kuat dalam menjalani balapan musim 2021. Ia optimistis bisa menghadapi MotoGP Le Mans dan membuat kemajuan yang signifikan dibanding beberapa seri sebelumnya.
Baca Juga: Belum Dapatkan Performa Terbaik, Alex Marquez: Saya Sedih dan Marah
"Langkah demi langkah kami semakin kuat dan tujuan kami adalah untuk melanjutkan kemajuan yang telah kami buat. Cuaca di Le Mans selalu dapat membuat sedikit rumit, tetapi kami akan menghadapi apa pun yang terjadi," jelas pembalap bernomor 93 tersebut.
Di posisi klasmen sementara perebutan gelar juara dunia MotoGP 2021, Marquez bertengger di urutan ke-15 dengan total 16 poin. Dirinya terpaut 50 poin dengan pemuncak klasmen, Francesco Bagnaia. Sementara itu, rekan setimnya di Repsol Honda, Pol Espargaro berada di posisi ke-14.