Mantan Pelatih Rossi Ragu Vinales Cocok dengan Aprilia

Sabtu, 3 Juli 2021 18:00
Thio Pahlevi

Kerjasama Maverick Vinales dan Monster Yamaha bakal berakhir pada penghujung musim MotoGP 2021. Rider bernomor 12 itu pun dikaitkan dengan beberapa tim, satu di antaranya adalah Aprilia.

Mantan Pelatih Rossi Ragu Vinales Cocok dengan Aprilia

Kerjasama Maverick Vinales dan Monster Yamaha bakal berakhir pada penghujung musim MotoGP 2021. Hingga kini, belum ada pengumuman terkait tim yang dipilih Vinales pada 2022 mendatang. Namun, rider bernomor 12 itu pun dikaitkan dengan beberapa tim, satu di antaranya adalah Aprilia.

Aprilia sendiri saat ini dikabarkan tengah mencari pembalap yang cocok untuk menemani Aleix Espargaro. Akan tetapi, pandangan berbeda justru diungkapkan oleh Luca Cadalora yang merupakan mantan pelatih balap Valentino Rossi. Ia meragukan Vinales cocok untuk bergabung dengan Aprilia. Meski demikain, Cadalora tetap menganggap Aprilia sebagai tim yang hebat.

   Baca Juga: Lampu Depan LED Yamaha NMax Rusak? Berapa Biaya Penggantiannya?

"Aprilia melakukan balapan yang hebat di Assen (Belanda). Saya pikir Aleix Espargaro adalah pembalap yang sangat kuat. Salah satu dari mereka yang melakukan segala kemungkinan dengan motor. Tidak mudah menemukan seseorang untuk diletakkan di sisimu. Ketika dia di Suzuki, motornya baru saja dimulai. Sebenarnya, kami belum pernah melihatnya di tim top MotoGP, tapi dia melakukan pekerjaan yang hebat dengan Aprilia. Dia juga bertarung dengan Marquez di Assen," ujar Cadalora dikutip dari Speedweek.

Aprilia Racing Team Gresini MotoGP 2021

Soal rumor bergabungnya Vinales ke Aprilia, Cadalora ragu ia bisa beradaptasi dengan motornya. Ia menilai bagi para pembalap, lebih penting untuk menemukan lingkungan yang tepat dan kebebasan mengekspresikan bakat mereka.

   Baca Juga: Cari Motor Trail 150 cc? Simak Harga Terbaru Kawasaki KLX 150, Honda CRF150L, dan Yamaha WR 155R

"Saya tidak berpikir Vinales dapat menemukan jalannya di sekitar Aprilia dengan baik. Dia hanya mengendarai motor MotoGP dengan mesin in-line. Beralih ke mesin V4 setelah bertahun-tahun tidak mudah. Uang bukanlah segalanya. Penting bagi Anda untuk merasa dihargai oleh pabrikan tempat Anda mengemudi," jelas Cadalora.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.