Valentino Rossi Sebutkan Waktunya Pensiun dari MotoGP
Valentino Rossi merupakan pembalap paling tua di ajang MotoGP 2021 saat ini. Di umurnya yang ke-42, dirinya masih bertanding bersama tim Petronas Yamaha SRT.
Valentino Rossi merupakan pembalap paling tua di ajang MotoGP 2021 saat ini. Di umurnya yang ke-42, dirinya masih bertanding bersama tim Petronas Yamaha SRT. Dalam sebuah wawancara, Valentino Rossi pun mengungkapkan kapan dirinya akan pensiun.
Dilansir dari Motorsport-Total, Valentino Rossi saat ini sedang merencanakan keluarganya sendiri. Pembalap Italia itu menyebutkan sudah menginginkan keturunan selama beberapa waktu. Menurutnya ia telah menemukan pasangan yang tepat bersama model berusia 27 tahun Francesca Sofia Novello.
Baca Juga: Marc Marquez Sambangi Qatar, Siap Kembali ke MotoGP?
"Saya ingin punya bayi. Saya sudah memikirkannya selama beberapa lama. Saya rasa saya telah menemukan wanita yang tepat," ujar Valentino Rossi.
Soal karir balapannya, Valentino Rossi menybebutkan dirinya belum berpikir untuk mengundurkan diri. Tahun ini dia membalap untuk tim Petronas Yamaha SRT namun dirinya tidak menunjukkan hasil yang kuat. Meski demikian, The Doctor masih dapat membayangkan kelanjutan karirnya di MotoGP.
Baca Juga: Optimis di Seri Kedua Qatar, Rossi: Saya Harap Temukan Solusi Masalah Ban
"Secara resmi itu selama satu tahun, tapi tujuan saya adalah melakukan dua lagi. Itu tergantung bagaimana keadaan di 2021. Ketika saya bersenang-senang, berjuang untuk menang atau naik podium, jika saya tetap di lima besar maka saya akan melanjutkan," ujarnya.