Resmi! Francesco Bagnaia Perpanjang Kontrak Dua Musim dengan Ducati
Kerja sama antara Ducati dan Francesco Bagnaia kembali berlanjut dalam beberapa tahun ke depan. Bagnaia resmi memperpanjang kontraknya dengan tim pabrikan Ducati Lenovo selama dua musim.
Kerja sama antara Ducati dan Francesco Bagnaia kembali berlanjut dalam beberapa tahun ke depan. Bagnaia resmi memperpanjang kontraknya dengan tim pabrikan Ducati Lenovo selama dua musim. Ia pun mengaku menjadi pembalap Ducati adalah impian.
Sebelumnya, kabar terkait kontrak anyar Bagnaia dan Ducati telah menjadi pembicaraan dalam beberapa waktu belakangan. Usai resmi mengumumkan perpanjangan kontrak, Bagnaia merasa sangat senang dan bangga.
Baca Juga: Motor Pakai Remot Keyless, Lakukan Hal Ini Saat Kondisi Darurat
"Ada lingkungan yang tenang di tim resmi. Saya merasa sangat selaras dengan tim saya, dan saya tahu bahwa kami dapat melakukan hal-hal hebat bersama. Sekarang saya hanya harus fokus untuk tampil baik di kejuaraan ini. Terima kasih yang tulus kepada Claudio, Gigi, Paolo, Davide, dan semua staf Ducati Corse. Saya akan mencoba untuk membayar kepercayaan mereka dengan hasil saya di trek!" ujar Bagnaia dikutip dari GPOne.
Di sisi lain, Luigi Dall'Igna selaku General Manager Ducati Corse mengaku senang bisa bekerja sama dengan Bagnaia selama dua musim lagi. Ia menilai sejak bergabung pada 2019, Bagnaia telah menunjukkan bakat hebat dan mampu menginterpretasikan motor Desmosedici GP dengan sangat baik serta beradaptasi di semua kondisi.
Baca Juga: Berkenalan dengan Traction Control System, Fitur Apakah Itu?
"Dia melakukannya dengan sangat baik musim lalu, di mana dia tumbuh secara signifikan dan berjuang untuk gelar dunia. Cara dia menangani balapan di Aragon, Misano, tetapi juga Portimao dan Valencia, dengan empat kemenangan fantastis, adalah bukti kedewasaannya sebagai pembalap. Dengan kualitas luar biasa ini, kami yakin dia memiliki semua potensi untuk dapat mengincar gelar juara dunia bersama kami," jelas Dall'Igna.