Aspal Kotor dan Berdebu, Pembalap Indonesia Raih Hasil Kurang Maksimal

Aspal Kotor dan Berdebu, Pembalap Indonesia Raih Hasil Kurang Maksimal Honda Team Asia.
Sabtu, 14 Oktober 2023 06:00
Gemilang Isromi Nuar

OTORIDER - Pembalap Indonesia dari Honda Team Asia, Fadillah Arbi Aditama dan Mario Suryo Aji yang berlaga di Moto3 tampaknya masih harus melakukan penyesuaian diri agar bisa kompetitif saat race Moto3 di Sirkut Mandalika, Lombok pada Minggu (15/10).

Pasalnya, pembalap binaan Astra Honda Racing School tersebut harus puas meraih posisi ke-21 untuk Arbi dan 22 pada Mario saat FP2 Moto3 Indonesia 2023.

"Saya senang dengan debut ini dan tidak gugup karena kehadiran keluarga di sekitar saya membuat saya tenang. Memang posisinya tidak bagus, tapi saya senang. Saya yakin kami akan mempunyai opsi untuk putaran berkualitas besok," kata Arbi Aditama di Mandalika, Lombok pada Jumat (13/10).

"Kami mengevaluasinya, dan kami tahu apa yang akan kami ubah besok. Saya yakin saya akan membuat waktu putaran saya lebih baik besok," papar Mario.

Hasil kurang baik itu dinilai karena aspal kotor dan berdebu sehingga mempengaruhi grip. “Pembalap kami berusaha menghindari kecelakaan dengan hati-hati, dengan Taiyo finish di urutan ke-12 dan Arbi serta Mario di urutan ke-21 dan ke-22. Ini bukan awal yang buruk, tapi kami bertujuan untuk memperbaikinya besok,” ujar Team Manager, Hiroshi Aoyama.

Sementara itu, pembalap Turki, Deniz Oncu memimpin sesi Latihan 2 Moto3 Indonesia. Pembalap Red Bull KTM Ajo itu meraih lap terbaik dengan waktu 1 menit 39,855 detik di Sirkuit Mandalika.

Berikut hasil Latihan 2 Moto3 Mandalika, Indonesia 2023:

  1. Deniz Oncu, Red Bull KTM Ajo 1:39.855
  2. Diogo Moreira, MT Helmets – MSI
  3. Jaume Masia, Leopard Racing
  4. Matteo Bertelle, Rivacold Snipers Team
  5. Ayumu Sasaki, Liqui Moly Husqvarna Intact GP
  6. Daniel Holgado, Red Bull KTM Tech3
  7. David Munoz, BOE Motorsports
  8. Riccardo Rossi, SIC58 Squadra Corse
  9. Stefano Nepa, Angeluss MTA Team
  10. Kaito Toba, SIC58 Squadra Corse
  11. Ryusei Yamanaka, Autosolar GASGAS Aspar Team
  12. Taiyo Furusato, Honda Team Asia
  13. Jose Antonio Rueda, Red Bull KTM Ajo
  14. Ivan Ortola, Angeluss MTA Team
  15. Collin Veijer, Liqui Moly Husqvarna Intact GP
  16. Joel Kelso, CFMoto Racing PruestelGP
  17. David Alonso, Autosolar GASGAS Aspar Team
  18. Adrian Fernandez, Leopard Racing
  19. Joshua Whatley, VisionTrack Racing Team
  20. Scott Ogden, VisionTrack Racing Team
  21. Fadillah Arbi Aditama, Honda Team Asia
  22. Mario Aji, Honda Team Asia
  23. Filippo Farioli, Red Bull KTM Tech3
  24. Nicola Fabio Carraro, Rivacold Snipers Team
  25. Lorenzo Fellon, CIP Green Power
  26. Xavier Artigas, CFMoto Racing PruestelGP
  27. Syarifuddin Azman, MT Helmets – MSI
  28. Ana Carrasco, BOE Motorsports
  29. Noah Dettwiler, CIP Green Power. (*)
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.