Trackhouse Racing Luncurkan Dua Livery Menarik untuk MotoGP 2026

Dipublikasikan : Kamis, 22 Januari 2026 09:00
Penulis : Ilham Pratama

Dua skema warna tersebut akan menghiasi Aprilia RS-GP26 yang akan dikendarai Raul Fernandez dan Ai Ogura di kelas utama balap motor dunia.

Trackhouse Racing Luncurkan Dua Livery Menarik untuk MotoGP 2026
Trackhouse Racing MotoGP (Foto :Trackhouse Racing)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Selain tim Monster Yamaha, ada Trackhouse MotoGP Team yang juga resmi memperkenalkan dua desain livery untuk musim MotoGP 2026 dalam acara peluncuran tim, Rabu (21/1).

Dua skema warna tersebut akan menghiasi Aprilia RS-GP26 yang akan dikendarai Raul Fernandez dan Ai Ogura di kelas utama balap motor dunia.

Livery pertama merupakan pengembangan dari identitas khas Trackhouse dengan kombinasi biru, hitam, dan kuning dayglo.

Sementara desain kedua mengusung warna ikonik Gulf, yang akan digunakan pada lima seri musim ini, yakni Thailand, Brasil, Italia (Mugello), Lombok, dan Malaysia (Sepang).

Raul Fernandez menilai pencapaian tim pada akhir musim lalu menjadi fondasi penting menghadapi 2026.

“Hasil luar biasa yang kami raih di akhir musim merupakan buah dari kerja keras sepanjang musim. Memiliki tim yang luar biasa, dengan Davide dan Justin di belakang kami, adalah kunci untuk membangun suasana kekeluargaan di lintasan,” ujar pembalap asal Spanyol itu.

Sementara Ai Ogura mengaku langsung jatuh hati pada livery Gulf. “Saya rasa livery GULF kami sangat keren. Warnanya cocok dengan warna pribadi saya karena warna favorit saya adalah biru. Sebenarnya saya menyukai kedua desain ini dan tidak sabar untuk turun ke lintasan dengan keduanya,” kata Ogura.

Team Principal Trackhouse MotoGP Team, Davide Brivio, juga menyoroti karakter agresif dari dua desain tersebut. “Motor kami terlihat sangat indah," katanya.

Pertama menurutnya, GULF adalah warna ikonik yang dicintai semua penggemar motorsport.

"Kami sangat senang bisa kembali menggunakan warna legendaris ini di lima balapan musim ini. Lalu livery Trackhouse yang baru, warna korporat Trackhouse yang tampil lebih hitam dan lebih agresif. Secara keseluruhan, kami sangat antusias dengan kedua livery ini,” ujarnya.

Musim 2026 menjadi tahun ketiga Trackhouse berlaga di MotoGP, dengan target melanjutkan tren positif setelah kemenangan perdana tim pada musim sebelumnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2026. Otorider.com. All rights reserved.