GALERI: Inspirasi Modifikasi Honda ADV160 'Xplorer'

Jumat, 22 Juli 2022 11:30
Thio Pahlevi

Tak hanya memajang motor dengan tampilan standar, AHM turut memperlihatkan versi modifikasi dari skutik tersebut. Nah, kira-kira bagaimana detail tampilan dari Honda ADV160 itu?

GALERI: Inspirasi Modifikasi Honda ADV160 'Xplorer'

PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan produk skutik anyarnya melalui kehadiran Honda ADV160. Tak hanya memajang motor dengan tampilan standar, AHM turut memperlihatkan versi modifikasi dari skutik tersebut. Nah, kira-kira bagaimana detail tampilan dari Honda ADV160 itu?

Inspirasi modifikasi Honda ADV160 ini merupakan hasil garapan Katros Garage. Salah satu builder kenamaan Tanah Air tersebut membawa konsep ubahan bernama Xplorer. Modifikasi itu diklaim ditujukan untuk para penggemar touring dan eksplorasi.

   Baca Juga: Telat Melakukan Perpanjangan SIM, Apa Sanksinya?

Guna mendukung ubahan, sejumlah komponen aftermarket dipasangkan pada skutik tersebut, seperti master serta kaliper rem, suspensi, hingga spion. Tak hanya itu, beberapa part Honda Genuine Accessories juga melekat pada motor yang siap diajak menjelajah ini.

Honda ADV160 Modifikasi Katros Garage

Beberapa part modifikasi yang difokuskan guna menunjang aktivitas touring serta eksplorasi juga tersemat pada Honda ADV160 Xplorer. Di antaranya adalah custom crash bar dengan foglamp, top box, dan hand guard.

   Baca Juga: Kymco Rilis Skutik Gambot Terbaru, X-Town CT 300

Bicara soal performa, Honda ADV160 tersebut disinyalir masih mempertahankan mesin 160 cc, 4-katup, berpendingin cairan, eSP+ dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI. Mesin baru ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 11,8 kW atau sekitar 16 PS pada 8.500 rpm dan torsi 14,7 Nm pada 6.500 rpm.

Berikut detail tampilan dari Honda ADV160 Xplorer:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.