Mesin Honda Vario 125 Timbul Suara Ngelitik? Cek Dua komponen Ini!

Kamis, 13 Oktober 2022 12:15
Ruslan Abdul Gani

Suara berisik yang bersumber dari mesin motor pasti membuat pengendara tidak nyaman. Masalah ini bisa timbul di semua motor seperti pada Honda Vario 125.

Mesin Honda Vario 125 Timbul Suara Ngelitik? Cek Dua komponen Ini!

Suara berisik yang bersumber dari mesin motor pasti membuat pengendara tidak nyaman. Masalah timbulnya suara kasar atau ngelitik bisa dialami di semua motor, salah satunya seperti pada Honda Vario 125. Lantas, apa sih penyebabnya?

Adi Danu selaku Kepala Bengkel Pro Matic menjelaskan salah satu penyebabnya bisa dari kondisi tensioner rantai keteng. "Tensioner ini kan tugasnya mendorong rantai keteng alias rantai mesin, agar tetap mengencang sehingga tidak loncat dari gir timing. Pada saat kendur, dia juga akan menimbulkan berisik," ujar Adi Danu saat disambangi OtoRider di Cilangkap, Jakarta Timur.

   Baca Juga: Sambut KTT Presidensi G20 Bali, AHM Siapkan 20 Kendaraan Listrik

Jika rantai keteng dibiarkan dalam keadaan kendur, maka akan menyebabkan kerusakan pada komponen bagian dalam mesin. "Kalau keteng dibiarkan kendur terus, lama-kelamaan bisa loncat keluar dari girnya dan timing buka tutup klep berubah, piston bisa benturan dengan klep, tentunya pasti akan rusak," ucap Danu.

Apa Benar Cairan Engine Flush Bisa Merusak Seal di Mesin Motor

Selain itu, ada bagian komponen lain yang juga bisa menjadi penyebab timbulnya suara kasar atau ngelitik pada mesin Honda Vario 125. "Bisanya bisa juga dari kondisi bosh klep yang sudah longgar. Jadi, ketika klep bekerja naik-turun itu tidak stabil atau oblak. Alhasil timbul suara ngelitik," jelasnya.

Hal tersebut bisa terjadi karena jarangnya melakukan perawatan pada motor seperti ganti oli mesin secara berkala. "Memang umumnya bisa karena telat atau jarang ganti oli. Karena oli yang sudah kualitasnya buruk tidak bisa melumasi gesekan antar komponen mesin dengan baik, makanya bisa terkikis dan longgar bosh klepnya," kata Danu.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.