Suara Mesin Yamaha NMax Kasar? Cek Komponen Ini!

Suara Mesin Yamaha NMax Kasar? Cek Komponen Ini!
Jumat, 30 Desember 2022 09:00
Ruslan Abdul Gani

Penyakit yang sering timbul di Yamaha NMax lama yaitu timbul suara kasar dari bagian mesin. Hal itu disebabkan oleh kondisi tonjokan tensioner yang sudah melemah atau rusak.

Hal itu diungkapkan oleh Faiz selaku Pemilik D Kutic, bengkel spesialis motor matic di Beji, Depok, Jawa Barat. "Menurut pengalaman saya penyakit pada tensioner NMax memang sering terjadi, sudah beberapa kali menanganinya. Terutama pada Yamaha NMax generasi awal," ujar Faiz saat ditemui OtoRider.

   Baca Juga: Ternyata Ini Beberapa Penyebab Throttle Body Motor Injeksi Cepat Kotor

Tensioner Keteng dan Kantai Keteng

Jika tensioner sudah mulai melemah atau rusak pasti membuat kondisi rantai keteng kendur. "Kalau rantai keteng kendur pastinya suara mesin akan timbul suara berisik," ucap Faiz.

Kerusakan pada tensioner atau tonjokan keteng ini biasanya ditandai dengan per yang ada di bagian dalamnya patah. "Biasanya per di dalam patah, sehingga tensioner tidak bisa menekan lidah keteng lagi dan rantai pun kendur," jelasnya.

Tensioner Keteng dan Kantai Keteng

   Baca Juga: Bolehkah Bersihkan Filter Fuel Pump di Motor Injeksi?

Jadi, meski lidah dan rantai ketengnya baru, kalau tensionernya rusak tentu saja mesin masih akan menimbulkan suara berisik. Umumnya penyebab tensioner keteng melemah atau pernya patah itu karena umur pemakaian atau motor sering bermain di putaran mesin tinggi dan bawa beban berlebihan, sehingga kinerja mesin berat.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.