Bolehkah Motor dengan Kelistrikan AC Pakai Lampu LED?

Kamis, 11 Mei 2023 14:35
Ruslan Abdul Gani

Saat ini motor keluaran terbaru memang sudah dibekali dengan jenis lampu LED. Biasanya motor yang pakai LED sistem kelistrikannya sudah tipe DC.

Bolehkah Motor dengan Kelistrikan AC Pakai Lampu LED?

Saat ini motor keluaran terbaru memang sudah dibekali dengan jenis lampu LED. Biasanya motor yang pakai LED sistem kelistrikannya sudah tipe DC. Namun, bagi motor yang pakai lampu jenis halogen atau biasa, masih dengan sistem kelistrikan AC.

Lampu jenis halogen memang kurang terang dibanding LED. Makanya, banyak beredar di pasaran bohlam jenis LED untuk motor dengan kelistrikan AC. Lalu, apakah boleh kelistrikan AC pakai lampu LED?

   Baca Juga: Perbedaan Sistem Kelistrikan Fullwave dan Halfwave pada Motor

Motor Kelistrikan AC Pakai Lampu LED

Hariza Yazidi selaku Pemilik Light Corner yang merupakan bengkel spesialis kelistrikan dan lampu menjelaskan kalau bohlamnya pnp (plug n play) boleh saja, tapi ada kekurangannya.

"Kekurangan lampu LED di motor AC itu secara pancaran cahaya tidak sebaik motor-motor yang sudah DC. Soalnya kalau arus listrik masih AC itu arus listriknya masih bolak-balik dan tidak stabil," ujar Hariza saat ditemui OtoRider beberapa waktu lalu.

Motor Kelistrikan AC Pakai Lampu LED

   Baca Juga: Usai Libur Lebaran, Periksa Beberapa Bagian Ini Sebelum Motor Dipakai

Selain tak terlalu terang, lampu LED yang dipasangkan di motor kelistrikan AC juga kurang awet usia pakainya. "Sistem kelistrikan AC yang mengikuti putaran mesin yang bikin lampu jadi kurang awet. Tegangan biasanya melonjak tinggi saat motor digas, lonjakan tegangan saat gas dipuntir yang membuat lampu LED jadi kurang awet," jelasnya.

Bagi yang belum bisa membedakan kelistrikan AC dan DC, caranya bisa dilihat dari pancaran lampunya. Kalau mengikuti putaran mesin, bisa dipastikan kelistrikan motor Anda masih AC. Namun, ketika mesin belum menyala tapi lampu sudah menyala dan stabil, berarti jenis kelistrikan motor sudah DC.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.