Teknik Mencegah Rem Motor Matic Blong Saat Turunan Panjang

Kamis, 18 Mei 2023 12:15
Ruslan Abdul Gani

Supaya motor matic tidak alami rem blong saat melewati turunan panjang ternyata ada tekniknya. Untuk mencegahnya para pengendara bisa menggunakan teknik ini.

Teknik Mencegah Rem Motor Matic Blong Saat Turunan Panjang

Belum lama ini memang ramai kejadian motor mengalami rem blong saat melewati turunan panjang. Risiko terjadinya rem blong lebih sering dialami motor matic. Lalu, bagaimana cara mencegahnya?

Supaya motor matic tidak alami rem blong saat melewati turunan panjang, ternyata ada tekniknya. Untuk mencegahnya, para pengendara bisa menggunakan teknik ini.

   Baca Juga: Kebiasaan Ini yang Bikin Rem Motor Blong Saat Turunan Panjang

Cara Cegah Rem Blong Pakai Motor Matic

Ayi Kurnia selaku Service Advisor Yamaha Putra Agung Ciganjur, Jakarta Selatan menjelaskan untuk mencegah agar rem tidak blong ketika melewati turunan panjang bisa gunakan kedua rem secara bergantian.

"Supaya rem tidak cepat panas, gunakan rem depan dan belakang secara bergantian, jangan digunakan keduanya dalam waktu yang sama," ujar Ayi Kurnia saat ditemui OtoRider di Ciganjur, Jakarta Selatan.

Cara Cegah Rem Blong Pakai Motor Matic

   Baca Juga: Bolehkah Motor dengan Kelistrikan AC Pakai Lampu LED?

Pasalnya, kalau terlalu bergantung pada satu rem saja terutama jenis cakram, maka komponen di rem bisa panas dan itu merupakan penyebab rem blong. "Kondisi rem yang panas bisa mendidihkan minyak rem dan menyebabkan angin palsu, kalau sudah begitu pasti rem bakalan blong," ucap Ayi.

Ayi juga menyarankan untuk menggunakan engine brake di motor matic. "Cara pakai engine brake di motor matic itu saat turunan buka throttle gas sedikit. Dengan begitu, rpm bakal tinggi, laju motor bisa tertahan sedikit sama engine brake," jelasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.