Honda ADV150 secara resmi diperkenalkan untuk konsumen di Jawa Barat. Harga yang ditawarkan untuk Jawa Barat memang tidak jauh berbeda dengan Jakarta, yakni mulai dari Rp 33,9 juta. Peluncuran skutik penjelajah ini dilakukan oleh PT Daya Adicipta Motora (DAM) di Summarecon Mall Bekasi pada 31 Agustus 2019.
Lerri Gunawan selaku General Manager Motorcycle Sales, Marketing & Logistic DAM mengklaim ADV150 mendapatkan respon positif dari masyarakat Jawa Barat. Dirinya mengharapkan ADV150 dapat mendominasi pasar skutik sepeda motor Honda di Jawa Barat.
Baca Juga: Baru Sebulan Dipasarkan, Akrapovic Sudah Sediakan Knalpot untuk Honda Monkey
PT DAM menghadirkan sejumlah aktivitas bagi konsumen Jawa Barat yang penasaran akan skutik baru Honda ADV150. Pada peluncuran regional yang diadakan selama dua hari itu, terdapat kegiatan seperti Premier Riding Test Honda ADV150, Special Display Honda ADV150, Service Gratis, Bazar Honda Genuine Parts, Sales Program Honda ADV150, Dance Competition, Band Top 40, Trivia Competition, dan Arcade Mini Games.
Baca Juga: Honda: Besarnya Kontribusi Penjualan Motor Matik Bakal Ciptakan Banyak Segmen
Secara spesifikasi tentunya ADV150 ini tidak berbeda dengan yang pernah dibahas sebelumnya. Akan tetapi harga yang ditawakan untuk Jawa Barat berbeda dengan DKI Jakarta. ADV150 ditawarkan dengan harga Rp 33,9 juta on the road Bandung untuk varian CBS. Sedangkan varian ABS ditawarkan dalam harga Rp 36,7 juta.