Indonesian Scooter Festival (ISF) 2019 merupakan ajang otomotif yang kerap dijuluki sebagai lebarannya skuteris. Selain bisa melihat pameran dan mencari part langka, ternyata ajang ini menyiapkan hadiah lucky draw untuk para pengunjungnya. Tidak tanggung-tanggung, hadiah dari lucky draw adalah sebuah Vespa Darling 90s.
Dwi Yudha Danu selaku Founder Indonesia Scooter Festival sengaja membangun sebuah Vespa Darling 90s sebagai hadiah lucky draw. Baginya pemberian Vespa Darling 90s yang dibangunnya menjadi sebuah persembahan kepada skuteris Indonesia. Vespa Darling 90s memang tengah digandrungi para skuteris di Indonesia saat ini.
Baca Juga: Indonesian Scooter Festival 2019, Lebarannya Skuteris Resmi Digelar
Vespa Darling 90s lucky draw ini pun diberikan nama oleh sang pembuat, yaitu Samber Lilin. Menurut Yudha di Jawa ada sebuah binatang yang warnanya hijau dan kecil, tetapi ketika malam hari larinya cepat. Darisana lah keluar nama Samber Lilin yang sesuai dengan warna Vespa Darling 90s berwarna hijau ini.
Baca Juga: Skema Kredit Vespa GTS Super Tech 300, Ini Cicilan Paling Terjangkau
"Bagi skuteris seluruh Indonesia, inilah karya saya untuk kalian. Siapa beruntung mendapatkannya tolong dijaga karena motor ini luar biasa," ujar Yudha memberikan pesan.
Lucky draw pada Indonesian Scooter Festival 2019 ini cukup menarik. Cara mengikutinya pun cukup mudah, hanya membeli tiket masuk ISF 2019 saja dan memotong bagian tiket untuk diikuti undian. Pemenang lucky draw akan diundi pada hari terakhir ISF 2019.