Fabio Quartararo gagal menyelesaikan balapan seri Algarve, Portimao, Portugal pada Minggu (7/11). Pembalap Monster Energy Yamaha tersebut terjatuh dan gagal finish. Di balapan tersebut, Quartararo juga mengaku kesulitan mengejar para pembalap Ducati.
Mengawali start dari posisi ke-7, Quartararo berada di belakang empat pembalap Ducati, yakni Francesco Bagnaia serta Jack Miller dari pabrikan Ducati dan Jorge Martin serta Johann Zarco dari Pramac Ducati. Menurutnya, ia tak bisa mengejar kecepatan yang dimiliki motor Ducati.
Baca Juga: Honda Kirim Undangan Launching Motor Baru, Mungkinkah Vario 160?
Quartararo mengungkapkan penyebabnya terjatuh karena mengerem terlalu terlambat. Menurutnya, pembaruan teknis motor Yamaha YZR-M1 sudah cukup bagus. Namun, ia menilai masih memiliki kekurangan di segi kecepatan maksimum.
Baca Juga: Cara Mudah Melihat Konsumsi Bahan Bakar Lewat Aplikasi Y-Connect
"Sejujurnya kami tahu bahwa kami terlalu jauh tertinggal dengan kecepatan yang kami miliki ketika kami melewatkan kualifikasi. Dalam kondisi kami, jarak dari Ducati sangat besar. Saya berjuang pada batas, saya membuat banyak kesalahan, kecelakaan saya akibat mengerem terlalu terlambat dan saya mencoba untuk berbelok. Saya telah menerima banyak pembaruan teknis, tetapi tidak ada yang terkait dengan mesin karena alasan yang jelas. Jika saya meraih kualifikasi yang bagus, saya pasti bisa berjuang untuk kemenangan. Tapi jika Anda melewatkan kualifikasi, Anda bisa mengatakan selamat tinggal untuk kemenangan dan podium," kata Quartararo.