Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Tikus Sering Bersarang di Motor? Begini Cara Mencegahnya

Jumat, 23 Juni 2023
Ruslan Abdul Gani

Salah satu hewan yang sering menjadi musuh para pemilik motor ialah tikus.

Salah satu hewan yang sering menjadi musuh para pemilik motor ialah tikus. Hewan ini suka bersarang di dek bagian bawah motor matic atau pijakan kaki pengemudi. Tidak hanya bersarang, tetapi tikus sering membawa sampah atau sisa makanan, bahkan bisa menggigit kabel kelistrikan.

Jika kabel sampai putus, tentunya kelistrikan di motor akan mengalami masalah. Lantas, bagaimana cara menghindari tikus bersarang di motor?

   Baca Juga: Usung Konsep Elegan Modis, Modifikasi Yamaha NMax Tembus Rp 120 Jutaan

Reza Resdie, Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM) menjelaskan bagian yang paling disukai oleh tikus adalah di dalam dek motor. "Tikus masuk melalui celah-celah yang ada dan hewan ini sangat menyukai tempat-tempat yang kotor untuk bersarang," ujar Reza beberapa waktu lalu.

Menurut Reza, tikus menyukai bagian yang punya suhu hangat. "Letak dek kan dekat dengan mesin, jika motor habis dipakai itu hangat, terus ada ruang makanya tikus betah. Tak hanya dek, pernah juga kejadian tikus bersarang di lampu belakang," ucap Reza.

   Baca Juga: Boleh Enggak Sih, Isi Radiator Motor Pakai Air Mineral?

Maka dari itu, Reza mengingatkan salah satu cara mencegah tikus bersarang di motor dengan menjaga kebersihan. "Motor harus rajin dicuci. Jangan bagian luarnya saja, area yang tersembunyi juga diperhatikan kebersihannya. Hal ini bisa menghindari tikus bersarang," jelasnya.

Kemudian, lokasi parkir motor juga harus diperhatikan. Hindari dari tempat yang kotor dan kumuh. "Ketika menyimpan atau parkir motor sebaiknya di tempat bersih, jangan dekat tempat sampah," terangnya.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Stefan Bradl Turun di Final MotoGP 2024, Pakai Livery 2025?

#5

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

Terbaru

Berita | 23 menit yang lalu

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Dengan keberagaman merek dan model yang hadir, GJAW 2024 memberikan banyak pilihan bagi pengunjung untuk memilih sepeda motor.

Berita | 1 jam yang lalu

GJAW 2024 Tawarkan Pengalaman Test Ride Motor Terbaru, Ini Caranya

Bagi Anda yang berencana hadir, jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba langsung sepeda motor idaman di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024.

Berita | 4 jam yang lalu

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

Kenaikan PPN menjadi 12 persen pada 2025 adalah tantangan sekaligus peluang, tergantung bagaimana pelaku pasar beradaptasi dengan perubahan kebijakan ini?

Berita | 5 jam yang lalu

Resmi Digelar, Segini Harga Tiket MUF GJAW 2024

Mandiri Utama Finance (MUF) GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 resmi terselenggara pada Jumat (22/11) hingga Minggu (1/12) di ICE BSD.

Komunitas | 7 jam yang lalu

Komunitas Komentari New Honda Scoopy 2024, Apa Katanya?

Acara ini turut dihadiri oleh komunitas Scoopy Modification Style Bali. Lantas, bagaimana komentar komunitas terkait kehadiran New Honda Scoopy 2024?

Beranda Trending Motor Listrik