Ini Spesifikasi Aerox 125 LC MotoGP, Paddock Bike Rossi dan Lorenzo

Jumat, 17 Juni 2016 19:25
Angga M

Valentino Rossi & Jorge Lorenzo sebagai rider Yamaha Factory Racing Team di MotoGP sudah menggunakan motor Aerox ini untuk paddock bike di ajang MotoGP.

Ini Spesifikasi Aerox 125 LC MotoGP, Paddock Bike Rossi dan Lorenzo

Valentino Rossi & Jorge Lorenzo sebagai rider Yamaha Factory Racing Team di MotoGP sudah menggunakan motor Aerox ini untuk paddock bike di ajang MotoGP. Seperti yang sudah pernah digunakan yaitu Aerox-R 2007 Special Edition, Aerox-R 2007 Race Replica, Aerox-R 2008 Race Replica, Aerox-R 2012 GP Edition.

Aerox 125LC mempunyai tiga karakter unik yaitu racing style (gaya balap), top performance (performance maksimal), agile maneuver (manuver lincah). Dengan kapasitas mesin 125 cc, Liquid Cooled (berpendingin cairan) yang membuat suhu mesin stabil sehingga performa mesin maksimal, serta berteknologi MotoGP (Forged Piston dan DiASil Cylinder).

Perbedaan Aerox di Eropa hanya 50cc, sedangkan di Indonesia menggunakan mesin 125 cc yang lebih powerfull. Selain desainnya yang racing style, tidak hanya itu fitur fitur terbaru di Aerox 125LC dilengkapi dengan lampu LED, naked handle bar, bagasi yang luas dan dua pijakan kaki untuk posisi santai dan race style (kecepatan tinggi). Dan dengan ban tapak lebar sangat mendukung kelincahan (agility) saat bermanuver, kombinasi yang pas powerful dan lincah.

Asyiknya, Yamaha Indonesia Lengkapi Varian Aerox 125LC dengan Livery MotoGP dengan harga Rp 18,6 juta, hanya dengan menambah Rp 400 ribu dari versi standar. Anda pun bisa merasakan sensasi paddock bike MotoGP dan menghadirkannya di garasi rumah. Spesifikasi motor ini sebenarnya sama dengan Aerox versi standar. Cek juga spesifikasi dan review kami mengenai Yamaha Aerox 125 LC. (otorider.com)

Spesifikasi Aerox 125LC :

 

Dimensi

 

P X L X T

1.857 mm X 742mm X 1070mm

Jarak Sumbu Roda

1.265 mm

Jarak Terendah ke Tanah

135 mm

Tinggi Tempat Duduk

760 mm

Berat Isi

102 kg

Kapasitas Tangki Bensin

3,8L

   

Mesin

 

Tipe Mesin

Liquid cooled, 4-stroke, SOHC

Jumlah / Posisi Silinder

Single cylinder

Diameter x Langkah

52,4 x 57,9 mm

Perbandingan Kompresi

10,9 ± 0.4 : 1

Daya Maksimum

11,2 dk/9.000 rpm

Torsi Maksimum

10.4 Nm/6.500 rpm

Sistem Starter

Elektrik & kick starter

Sistem Pelumasan

Basah

Kapasitas Oli Mesin

Total = 0,90 L ; Berkala = 0,80 L

Sistem Bahan Bakar

Fuel Injection

Tipe Kopling

Kering, sentrifugal

Tipe Transmisi

V-belt automatic

   

Rangka

 

Tipe Rangka

Underbone

Suspensi Depan

Teleskopik

Suspensi Belakang

Unit swing

Ban Depan

70/90R14

Ban Belakang

100/70R14

Rem Depan

Disc brake

Rem Belakang

Drum brake

   

Kelistrikan

 

Sistem Pengapian

TCI

Battery

YUASA/YTZ5S

Tipe Busi

NGK/CR7E

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.