Covid-19 Varian Omicron Melanda, Bakal Ganggu Penjualan Yamaha?

Covid-19 Varian Omicron Melanda, Bakal Ganggu Penjualan Yamaha?
Minggu, 13 Februari 2022 15:00
Brian

Seperti diketahui, pandemi Covid-19 masih terus melanda dengan hadirnya varian baru yakni Omicron. Dengan hadirnya gelombang ketiga ini, sejumlah kegiatan kembali dibatasi oleh pemerintah. Lantas apakah hal ini bakal ganggu penjualan motor Yamaha Indonesia?

Antonius Widiantoro selaku Manager Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM) mengatakan secara target penjualan tidak diubah. Menurutnya Yamaha optimis penjualan sepeda motor masih dapat mencapai target di tahun ini. Meski demikian, Anton, sapaan akrabnya enggan memberi tahu target penjualannya.

   Baca Juga: Perbedaan Ukuran Ban Yamaha Fazzio vs Fino, Lebih Gambot Mana?

"Tapi kalau lihat kan sekarang mungkin walaupun tingkat penyebaran lebih cepat, tapi dampak yang ditimbulkan lebih rendah daripada Delta kemarin. Mudah-mudahan recovery-nya lebih cepat ya," ujar Anton ketika ditemui awak media di Bogor beberapa waktu lalu.

Promo Yamaha Gear 125 Oktober

Menurutnya saat ini aktivitas penjualan sepeda motor masih normal-normal saja walaupun terdapat kegiatan yang dibatasi. Menurut Anton saat ini masyarakat sudah mulai memahami penyebaran Covid-19. Sehingga tidak terlalu takut untuk beraktivitas namun tetap menjaga kesehatannya.

   Baca Juga: Penasaran Mau Test Ride Yamaha Fazzio Hybrid? Berikut Caranya

"Sejauh ini masih normal-normal saja, karena mungkin aktivitas masih tetap walaupun dikurangi. Tapi saya pikir bukan karena sudah enggak peduli, tapi masyarakat lebih siap, baik pencegahannya dan cara menanganinya," pungkas Anton.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.