Daftar Harga Baru Motor Matic Suzuki Februari 2022, Ada Apa Saja?
Lantas, apa saja pilihan produk serta berapa harga terbaru motor matic Suzuki per Februari 2022?
Sejumlah pabrikan motor meramaikan persaingan pasar roda dua di Indonesia. Salah satu pabrikan yang turut serta adalah Suzuki. Merek asal Jepang tersebut memasarkan beberapa pilihan produk serta model motor, salah satunya adalah tipe matic. Lantas, apa saja pilihan produk serta berapa harga terbaru motor matic Suzuki per Februari 2022?
Suzuki memiliki dua pilihan produk skutik di Tanah Air, yakni Address dan NEX. Motor ini masing-masing memiliki dua varian. Address dengan pilihan varian Playful serta FI. Sementara itu, NEX terdiri dari varian Crossover dan NEX II.
Baca Juga: Perbandingan Spek Mesin Honda Vario 160 dan PCX 160, Apa Bedanya?
Di segi performa, Suzuki NEX II dan NEX Crossover sama-sama menggendong mesin SOHC, 2-katup, berkapasitas 113 cc. Tenaga yang mampu dihasilkannya sebesar 9,25 dk. Keduanya didukung kapasitas tangki bahan bakar berukuran 3,6 liter.
Sementara itu, Suzuki Address Playful serta FI dibekali mesin serupa, yakni 113 cc, 4-Tak, satu silinder, SOHC, dan pendingin udara. Mesin tersebut menghasilkan tenaga sebesar 9,25 dk. Motor ini dilengkapi tangki berkapasitas 5,2 liter.
Baca Juga: Berkenalan dengan Traction Control System, Fitur Apakah Itu?
Berikut OtoRider sajikan harga terbaru jajaran motor matic tersebut yang bersumber dari laman resmi Suzuki. Sekadar catatan, banderol ini merupakan harga on the road Jakarta. Harga tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan masing-masing dealer dan daerah tempat tinggal.
1. Suzuki Address Playful Rp 18.800.000
2. Suzuki Address FI Standard Rp 18.325.000
3. Suzuki Address FI Predator Series Rp 18.650.000
4. Suzuki NEX Crossover Rp 19.000.000
5. Suzuki NEX II Standard Rp 17.500.000
6. Suzuki NEX II Elegant Rp 17.500.000
7. Suzuki NEX II Elegant Premium Rp 17.950.000
8. Suzuki NEX II Fancy Dynamic Rp 18.200.000