Grand Filano Lebih Mahal Rp 5 Juta Dari Fazzio? Ini Kata Yamaha

Kamis, 16 Februari 2023 19:00
Ruslan Abdul Gani

Kalau dibandingkan dengan Fazzio, harga Grand Filano lebih mahal Rp 5,1 jutaan untuk tipe Neo dan selisih Rp 5,3 jutaan pada tipe Lux.

Grand Filano Lebih Mahal Rp 5 Juta Dari Fazzio? Ini Kata Yamaha

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan Grand Filano Hybrid-Connected beberapa waktu lalu. Grand Filano melengkapi jajaran skutik Classy Yamaha yang sebelumnya sudah diisi Fazzio sejak awal 2022.

Motor tersebut punya dua varian, yaitu Neo dan Lux. Untuk harganya, Filano dibanderol sebesar Rp 27.500.000 varian Lux dan Rp 27.000.000 varian Neo on the road Jakarta. Kalau dibandingkan dengan Fazzio, harga Grand Filano lebih mahal Rp 5,1 jutaan untuk tipe Neo dan selisih Rp 5,3 jutaan pada tipe Lux. Lantas, hal apa yang menjadi penyebabnya?

   Baca Juga: BMW Motorrad Lakukan Recall pada S1000R dan S1000XR

Bedanya Grand Filano dan Fazzio

Antonius Widiantoro selaku Asst.General Manager Marketing YIMM menjelaskan Grand Filano dibanderol lebih mahal karena ada value lebih yang didapat dibanding Fazzio. “Poinnya adalah kami mendesain kebutuhan masyarakat Indonesia seperti apa. Setiap produk yang dikeluarkan pasti sudah dipertimbangkan banyak hal, harga dan part-part apa yang dipakai," ujar Anton.

"Lalu kenapa bedanya sampai 5 juta itu karena sudah ada LED, ada TFT, ada Y-Connect, speedometer, dan lainnya. Sama seperti produk yang lain. Sama seperti NMax, XMAX yang lama dengan yang baru kalau mau model sebelumnya ditambah part yang baru itu harga spare part-nya lebih mahal dari harga (motor) yang lama dengan yang baru. Jadi secara value memang lebih tinggi dan ini juga memang menjadi kategori premium di Classy makanya kami memang all out di sana," jelas Anton. 

Bedanya Grand Filano dan Fazzio

Kemudian, Agung Sudrajat selaku Team Coordinator Yamaha Institute menjelaskan antara Grand Filano Hybrid-Connected dengan Fazzio Hybrid-Connected ini memang berbeda. Untuk Grand Filano Hybrid-Connected mengacu pada platform Filano yang ada di Thailand dan Nozza Grande di Vietnam. Sementara, Fazzio merupakan ‘white canvas’ dari Yamaha.

“Fazzio itu platformnya berbeda, tapi base engine-nya ikut ke Grand Filano. Jadi salah, bukan Grand Filano ikut Fazzio, justru Fazzio yang ikut Grand Filano, karena Blue Core ini sudah ada di tahun 2018," ungkap Agung.

   Baca Juga: Mulai Rp 370 Jutaan, Triumph Indonesia Rilis Produk Edisi Chrome

Meski secara spesifikasi mesinnya punya kapasitas yang sama, namun banyak perbedaan antara Grand Filano dan Fazzio. "Grand Filano dengan Fazzio itu memang berbeda, elektrikalnya beda, bentuk engine-nya beda, meski secara spesifikasi sama, bentuk bodi dan sasis juga berbeda," terang Agung.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.