Pembalap Tanah Air Berhasil Juarai Ajang MSF Super 1000 di Malaysia
Ali Adriansyah Rusmiputro pembalap Tanah Air berhasil keluar sebagai juara satu di ajang MSF Super 1000 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (31/8)
Ali Adriansyah Rusmiputro pembalap Tanah Air berhasil keluar sebagai juara satu di ajang MSF Super 1000 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (31/8). Adrian akan menjadikan kemenangan MSF Super 1000 ini sebagai bekal pertandingan selanjutnya di AARC 2019 Seri ke-7.
"Mengikuti kejuaraan MSF Super 1000 ini adalah bagian dari latihan saya dalam mempersiapkan balapan AARC tanggal 19 September mendatang. Dari awal memiliki target mendapat hasil terbaik dan alhamdulillah bisa juara satu," ujar Adrian lewat keterangan tertulis yang diterima Redaksi OtoRider, Senin (2/9).
Baca Juga: Andi Gilang Siap Tampil Maksimal di ARRC China
MSF Super 1000 sendiri merupakan ajang balapan yang diikuti banyak pembalap profesional. Adrian yang menjadi jagoan Pertamina Enduro Racing Team sudah berlatih di Malaysia sejak tiga pekan lalu sebelum bertanding di ajang ini. Sehingga dengan latihan yang dijalani jauh sebelum pertandingan membuat Adrian lebih percaya diri.
Hasil latihan pun membuahkan hasil, Adrian mendapatkan pole position dalam sesi kualifikasi. Adrian juga bisa memulai balapan dengan start yang bagus. Sayangnya, di tikungan keempat, Adrian tertinggal karena ada permasalahan pada bagian elektronik motor.
"Sempat tertinggal namun saya tetap berusaha untuk fight kembali dari posisi kedua. Saya berusaha untuk tetap fokus, konsentrasi, dan melakukan improve lebih berani lagi," pungkas Adrian.
Baca Juga: Ketiga Pembalap Binaan AHRT Kelas AP250 Optimis Tampil di ARRC China
Hasilnya, Adrian berhasil mengembalikan keadaan dengan finis di posisi satu pada akhir perlombaan dengan selisih waktu 5 detik dari posisi kedua. Dirinya pun memberikan ucapan terima kasih kepada pihak yang memberikan dukungan kepadanya dan berharap dapan mencapai hasil maksimal di balapan berikutnya.