Efek Corona, Balap MotoGP Berpotensi Digelar Hingga Januari 2021
Wabah virus Corona telah menyebabkan sejumlah ajang olahraga harus ditunda bahkan dibatalkan.
Wabah virus Corona telah menyebabkan sejumlah ajang olahraga harus ditunda bahkan dibatalkan. Salah satu yang terkena imbasnya adalah gelaran balap MotoGP.
Sebelumnya, sejumlah seri MotoGP terpaksa dibatalkan dan ditunda oleh penyelenggara balap, seperti seri Qatar, Thailand, Amerika Serikat, hingga Argentina.
Baca Juga: Edukasi Keselamatan Berkendara, Yamaha Sediakan Ajang Balap ke Generasi Muda
Menanggapi hal tersebut, Jorge Viegas selaku Presiden FIM (Federation Internationale de Motocyclisme) memberikan penjelasannya.
Menurutnya, balap MotoGP dapat berlangsung hingga awal tahun 2021. Hal ini karena ajang tersebut membutuhkan setidaknya minimal 13 seri pada musim 2020.
Baca Juga: KTM, Husqvarna, GasGas, dan Moto Morini Tunda Produksi Akibat Virus Corona
"Ya, jika perlu (balap hingga awal 2021). Bayangkan bahwa beberapa acara belum dibatalkan dan bahwa kami harus melanjutkan balapan nanti," kata Viegas seperti dilansir dari Crash.
Viegas menambahkan, mereka akan berusaha agar kejuaraan balap bisa tetap digelar. "Jika perlu, kami akan mengadakan balapan hingga Januari 2021. Bagi kami, itu tidak tabu," jelasnya.