Berhasil Juara Dunia WSBK, Toprak Ogah Pindah ke MotoGP
Toprak Razgatlioglu berhasil menjadi Juara Dunia World Superbike (WSBK) 2021. Keberhasilannya turut mematahkan kemenangan Jonathan Rea yang mendominasi selama enam tahun berturut-turut.
Toprak Razgatlioglu berhasil menjadi Juara Dunia World Superbike (WSBK) 2021. Keberhasilannya turut mematahkan kemenangan Jonathan Rea yang mendominasi selama enam tahun berturut-turut. Lantas dengan keberhasilannya di WSBK, mungkinkah Toprak akan pindah menjadi pembalap MotoGP?
Dilansir dari Crash, Toprak mengaku sangat senang dengan hasil yang diraihnya di tahun ini. Meski demikian pembalap asal Turki tersebut berniat tetap berada di WSBK, alias tidak pindah ke MotoGP. Menurutnya MotoGP merupakan kelas premier, sementara Toprak sudah merasakan nyaman dengan suasana paddock Yamaha di WSBK.
Baca Juga: Komentari Pensiunnya Rossi, Pedrosa: Dia Lawan yang Sangat Kuat
"Saya pikir mungkin BSB (British Superbike). Tidak, saya suka di paddock ini dan kami juga bersama. Kami akan melihat mungkin dalam dua tahun (ke MotoGP). Tapi saya sangat senang tinggal di paddock ini karena paddock WSBK sudah seperti keluarga," ujar Toprak.
"Saya tidak suka paddock lain karena terlalu ebsar dan saya juga bertahan dua tahun di rookies cup dan saya melihat banyak orang dan saya tidak terlalu menyukainya. Tapi, kita akan lihat dan saya benar-benar menyukainya," tambahnya.
Baca Juga: Kondisi Terkini Kesehatan Marc Marquez, Masih Bisa Balapan?
Sebagai tambahan informasi, Toprak merebut titel juara dunia WBSK dengan total poin sebanyak 551. Pembalap asal Turki tersebut lebih unggul sebanyak 25 poin dari Jonathan Rea yang menjadi runner-up WSBK 2021. Toprak sendiri menyegel titel juara dunia di Sirkuit Mandalika yang menjadi seri terakhir musim balap WSBK 2021.