Ducati Akui Keluhan Valentino Rossi Benar 10 Tahun Lalu
Valentino Rossi tidak selalu menjadi pembalap Monster Energy Yamaha, pria Spanyol itu pernah menjadi pembalap Ducati pada 2011-2012. Kini Ducati telah mengakui apa yang dikeluhkan Rossi pada saat itu
Valentino Rossi tidak selalu menjadi pembalap Monster Energy Yamaha, pria Spanyol itu pernah menjadi pembalap Ducati pada 2011-2012. Namun kala itu, menjadi musim tersulit baginya karena menganggap motor Ducati sulit untuk dikendarai. Kini Ducati telah mengakui apa yang disebutkan Rossi pada saat itu memang benar.
Dilansir dari Tuttomotoriweb, kala itu Valentino Rossi mengatakan Ducati Desmosedici tidak mau berbelok. Kini pembalap tes Ducati yakni Michele Pirro mengakui hal tersebut. Menurutnya pada masa Rossi dan saat ini, Ducati telah banyak berubah.
Baca Juga: Dani Pedrosa Jadi Wild Card KTM di MotoGP, Kangen Nuansa Balapan?
"Dia benar! Mereka yang datang ke Ducati sekarang benar-benar menemukan dunia lain, tetapi saya meyakinkan Anda bahwa di masa lalu itu sulit," ujar Pirro.
Namun menurut Pirro ada nama-nama besar di merek Italia ini yang bekerja sabagai tim dan penuh semangat. Di antaranya adalah Gigi Dall'Igna, Paolo Ciabatti, dan Davide Tardozzi, ketiganya disebutkan selalu mengembangkan Ducati. Pirro juga menyebutkan, Valentino Rossi juga termasuk sosok yang mengubah Ducati.
Baca Juga: Helm Baru Marc Marquez Berpengaruh Pada Kemenangan di MotoGP Jerman?
"Kami dapat melakukan lebih dan lebih dan kami selalu berusaha untuk meningkatkan. Vale telah mengubah sejarah sepeda motor, dia memiliki cara yang membuat orang yang paling tidak terpikirkan menjadi bergairah tentang sepeda motor," pungkas Pirro.