Valentino Rossi: Sulit Saya Masih Balapan Tahun Depan

Dipublikasikan : Jumat, 25 Juni 2021 10:00
Penulis : Brian

Tim balap MotoGP besutan Valentino Rossi yaitu VR46 akan dimulai dengan Ducati pada musim balap 2022. Luca Marini selaku adik Rossi sudah dikonfirmasi sebagai pembalapnya.

Valentino Rossi: Sulit Saya Masih Balapan Tahun Depan
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

Tim balap MotoGP besutan Valentino Rossi yaitu VR46 akan dimulai dengan Ducati pada musim balap 2022. Luca Marini selaku adik Rossi sudah dikonfirmasi sebagai pembalapnya. Namun sponsor utama mereka yakni Aramco sangat menginginkan Valentino Rossi untuk turut bertanding di musim tersebut.

"Akan sangat bagus jika Valentino Rossi mengemudi sebagai pembalap di tim Aramco VR46 kami bersama saudaranya Luca Marini di tahun-tahun mendatang," kata Pangeran Abdulaziz bin Abdullah bin Saud, putra Raja Abdullah dari Arab Saudi seperti dikutip dari Motorsport-Total.

   Baca Juga: Marc Marquez Beberkan Masalah Motor Honda RC213V

Meski terdapat tuntutan dari sponsor, namun Valentino Rossi menginjak rem untuk kembalai balapan di MotoGP 2022. Meski demikian, dirinya belum memutuskan kepergiannya dan akan memikirkannya lebih matang selama liburan musim panas. Namun dari performanya, Rossi mengakui sulit untuk berada di lintasan tahun depan.

Valentino Rossi dan Pol Espargaro

"Saya juga harus berbicara dengan Yamaha dan tim. Sejauh ini, musim belum fantastis dalam hal performa dan hasil. Saya pikir akan sangat sulit bagi saya untuk membalap tahun depan," ujar Valentino Rossi. Pembalap berusia 42 tahun itu juga percaya kelanjutan di Petronas juga memiliki kemungkinan yang kecil.

   Baca Juga: Mengenal Garrett Gerloff Pengganti Franco Morbidelli di MotoGP Belanda

"Pangeran memberi tekanan pada saya untuk mengendarai Ducati di tim saya tahun depan. Tapi saat ini saya pikir itu akan sangat sulit. Sejujurnya saya tidak berharap dia mengatakan itu dalam siaran pers. Secara umum akan sangat sulit, tidak hanya dengan Ducati dan tim saya," lanjutnya.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.