Begini Jadinya Kalau Honda BeAT Kawin Silang Dengan Yamaha NMax
Berbicara motor matic, tentunya terdapat dua skutik yang tidak asing terdengar di telinga, yakni Honda BeAT dan Yamaha NMax. Lantas pernahkah Anda memikirkan untuk menggabungkan kedua skutik tersebut?
Berbicara motor matic, tentunya terdapat dua skutik yang tidak asing terdengar di telinga, yakni Honda BeAT dan Yamaha NMax. Keduanya santer terdengar karena memiliki keunggulan masing-masing. BeAT terkenal dengan keiritannya sebagai skutik entry level, sedangkan NMax dikenal dengan kenyamanan sebuah skutik besar.
Lantas pernahkah Anda memikirkan untuk menggabungkan kedua skutik tersebut? Ide ini ternyata telah terpikirkan oleh seseorang bernama Mustofa. Dirinya berhasil menggabungkan kedua skutik ternama di Indonesia itu menjadi sebuah motor yang sangat unik.
Baca Juga: Suzuki Hayabusa Bermesin Listrik di Lintasan Drag Mampu Kalahkan Bugatti!
Hal ini pertama kali diketahui melalui akun Instagram @kepala_jenggot. Akun tersebut menunggah sebuah video cuplikan yang menunjukkan Honda BeAT digabungkan dengan Yamaha NMax. Video cuplikan tersebut juga dihadirkan versi full modifikasinya di kanal Youtube Bapak Mustofa Kepala Jenggot.
Dalam video berdurasi singkat di Instagram, terlihat sebuah motor matic yang memiliki dua wajah. Jika dilihat dari depan, wajah motor ini akan menampilkan Yamaha NMax. Namun wajah belakang motor ini sangat fenomenal karena memiliki tampilan sebuah Honda BeAT.
Baca Juga: Waspada Pasal yang Mengintai Pengguna Pelat Nomor Palsu
Secara keseluruhan, tampilan depan memang identik dengan Yamaha NMax, mulai dari lampu, setang, spion, hingga dek. Sedangkan dari tengah ke belakang, akan terlihat sebuah Honda BeAT. Motor ini pun diberi nama yang juga unik, yakni Yahonda Beatmax.
Cuplikan video gabungan Yamaha NMax dan Honda BeAT itu telah diunggah pada Selasa (28/7) lalu. Kini unggahan tersebut telah mendapatkan lebih kurangnya 1.500 penonton dan puluhan komentar.