Minimum Oktan yang Dianjurkan untuk Mesin Baru All New BeAT 2020

Kamis, 28 Mei 2020 13:00
Thio Pahlevi

Generasi terbaru BeAT resmi diluncurkan oleh PT Astra Honda Motor pada awal 2020 lalu. Lalu, bahan bakar dengan oktan berapa yang sebaiknya digunakan?

Minimum Oktan yang Dianjurkan untuk Mesin Baru All New BeAT 2020

Generasi terbaru BeAT resmi diluncurkan oleh PT Astra Honda Motor pada awal 2020 lalu. Skutik mungil ini pun mendapatkan ubahan yang cukup signifikan, di antaranya adalah rangka serta mesin baru.

Kali ini, All New Honda BeAT hadir dengan mesin yang lebih ringkas dan kompak. Mesin dengan kapasitas 110 cc serta sistem pembakaran injeksi PGM-FI dan teknologi eSP ini, mampu menghasilkan tenaga 8,85 dk pada 7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm pada 5.500 rpm.

   Baca Juga: GALERI: Triumph Scrambler 1200 Edisi Terbatas James Bond

Lalu, dengan mesin tersebut, bahan bakar dengan oktan berapa yang sebaiknya digunakan?

SPBU Pertamina Pertamax Turun Harga

 

Berbekal mesin dengan ukuran diameter x langkah 47 x 63,1 mm, motor ini memiliki rasio kompresi sebesar 10,0:1. Sehingga, berdasarkan buku pedoman pemilik, bahan bakar yang dianjurkan menggunakan RON 88 atau lebih tinggi.

Kesesuaian penggunaan bahan bakar tentunya juga akan menjaga performa motor tetap optimal. Pemakaian bahan bakar yang tak sesuai rekomendasi bisa berisiko menyebabkan masalah pada mesin motor.

   Baca Juga: Gosip Motor Cruiser Kawasaki Vulcan Berteknologi Supercharged

Hal ini pun dijelaskan langsung oleh Ribut Wahyudi selaku Kepala Bengkel Bintang Motor Honda Cinere, Depok. Menurutnya, penggunaan oktan lebih tinggi memang bisa membuat tarikan motor menjadi lebih enak, namun hal ini bisa menimbulkan knocking atau panas pada mesin.

"Oktan lebih rendah akan menyebabkan tarikan motor berat serta mengakibatkan penumpukan karbon dalam ruang bakar. Jika dilakukan dalam jangka panjang, bisa mengakibatkan loss kompresi dan menyebabkan mesin mati mendadak serta ruang bakar cepat kotor," ujar Ribut pada OtoRider.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.