Suzuki Hayabusa Akan Menggunakan Mesin 1.400cc Supercharger?

Suzuki Hayabusa Akan Menggunakan Mesin 1.400cc Supercharger?
Selasa, 29 Desember 2015 17:05
K Dimas Priyandra

Berbagai isu sempat tersebar terhadap Suzuki Hayabusa terbaru, termasuk mesin yang akan digunakannya.  Karena beberapa waktu lalu sempat dikabarkan kalau motor ini akan menggunakan mesin 1.500cc.

Nampaknya kabar tersebut tak benar, pasalnya seperti yang dikutip majalah Young Maching di Jepang. Suzuki Hayabusa terbaru akan menggunakan mesin 1.400cc supercharger.

Supercharger? Tak perlu heran, bisa jadi langkah ini karena Suzuki geram dengan kehadiran Kawasaki Ninja H2 serta H2R yang juga berteknologi supercharger. Dan ditegaskan juga kalau Suzuki Hayabusa terbaru ini akan dirancang jauh lebih bengis dari pada pendahulunya.

Namun bagi Anda yang sudah berminat maka harus bersabar, pasalnya motor ini dikabarkan belum akan diproduksi massal pada tahun depan.  Karena peluncurannya saja dikabarkan baru pada tahun 2016, maka diprediksi baru akan masuk jalur produksi pabrik mulai tahun 2017.

Namun yang sudah bisa dipastikan kalau motor ini sudah mendapati lampu hijau untuk di produksi, kita tunggu saja.(otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.